Siapa sih yang tidak menginginkan senyum menawan yang menunjukkan sederet gigi putih. Memang naturalnya gigi manusia tidaklah putih cerah bagaikan selembar kertas putih. Gigi manusia pada umumnya berwarna cerah walaupun ada sedikit warna kuning atau abu, tergantung pada ketebalan dan warna lapisan enamel gigi setiap individu. Sehingga pada beberapa orang, gigi yang agak kuning tidak berarti tidak bersih.
Tetapi memang seiring bertambahnya umur pada umumnya warna gigi semain kuning bukannya semakin putih. Kenapa bisa begitu? Selain karena lapisan enamel yang semakin menipis dan memperlihatkan warna dentin, lapisan gigi setelah enamel, yang natural terjadi ketika bertambah tua, ada beberapa penyebab lain yang menyebabkan gigi menjadi lebih kuning atau gelap. Penyebab ini bisa digolongkan menjadi dua yaitu penyebab intrinsik dan ekstrinsik.
Penyebab ekstrinsik yang membuat gigi lebih kuning atau gelap adalah gaya hidup. Terlalu sering mengkonsumsi kopi atau pemanis buatan misalnya atau karena merokok dan mengunyah tembakau. Penyebab intrinsik di sisi lain umumnya terjadi karena terlalu banyak mengkonsumsi antibiotik atau karena pengobatan tertentu seperti kemoterapi.
Lalu bagaimana caranya menjaga gigi tetap cerah?
1. Menjaga kebersihan gigi
Menyikat gigi dengan cara yang benar sebelum dan sesudah tidur merupakan cara termudah mencegah gigi semakin kuning karena ini akan mencegah penumpukan plak dan karang gigi yang membuat lapisan gigi menguning. Selain itu, gigi yang bersih akan menunjukkan warna gigi alami.
2. Memutihkan gigi dengan tindakan dokter gigi
Dengan berbagai teknologi yang berkembang, dokter gigi bisa membantu memutihkan gigi dengan venner atau dengan menggunakan sinar LED. Veneer adalah menambahkan lapisan tipis yang lebih cerah di atas enamel gigi sehingga gigi terlihat lebih cerah.
3. Mengkonsumsi bahan-bahan alami pemutih gigi
Gigi yang putih dan sehat ternyata bisa didapatkan dengan mudah dan murah dengan menggunakan bahan-bahan alami seperti buah stroberi, pisang, dan jeruk. Bagaimana caranya? Simak video tips berikut: