Syarat Ketentuan Hicard dan Syarat Ketentuan ZU

SYARAT DAN KETENTUAN HICARD
 
 
Selamat datang,
 
 
Silahkan membaca dan memahami Syarat dan Ketentuan ini dengan seksama karena akan mempengaruhi hak dan kewajiban Anda dalam hukum yang berlaku.
 
 
Syarat dan Ketentuan ini, mengatur akses dan penggunaan layanan yang Kami sediakan dalam Aplikasi maupun bagi anggota Hicard.
 
 
Aplikasi merupakan layanan berbasis online yang dapat diunduh melalui Play Store (Android) atau App Store (IOS) berbentuk program loyalitas yang terdiri dari keanggotaan, poin, hadiah, dan manfaat lain berbasis elektronik dengan nama Hicard atau atau nama lain yang Kami tentukan dari waktu ke waktu.
 
 
Dengan mengakses dan/atau menggunakan Aplikasi atau menjadi anggota Hicard, maka Anda mengakui bahwa Anda telah membaca, mengerti, memahami, menyetujui, dan menerima semua isi dalam Syarat dan Ketentuan serta Kebijakan Privasi yang tercantum dalam Aplikasi. Syarat dan Ketentuan serta Kebijakan Privasi merupakan bentuk kesepakatan yang menjadi suatu perjanjian yang sah antara Anda dengan Kami.
 
 
Apabila Anda tidak menyetujui salah satu, sebagian, atau seluruh isi Syarat dan Ketentuan ini atau Kebijakan Privasi, maka Anda wajib berhenti untuk mengakses atau menggunakan layanan di Aplikasi.
 
 
Anda wajib membaca Syarat dan Ketentuan ini secara berkala guna mengetahui perubahan yang dilakukan. Dengan tetap mengakses dan menggunakan Aplikasi, maka Anda mengakui dan menyatakan bahwa Anda telah membaca, mengerti, memahami, menyetujui, dan menerima Syarat dan Ketentuan ini berikut setiap perubahannya.
 
 
Kami dapat menambah, mengubah, atau menghapus fitur-fitur yang disediakan di Aplikasi, baik sementara maupun secara permanen dengan atau tanpa pemberitahuan kepada Anda. Kami pun dapat, atas pertimbangannya sendiri, termasuk jika terjadi pelanggaran oleh Anda sebagaimana diatur dalam Syarat dan Ketentuan ini, menangguhkan atau menghentikan Akun atau akses Anda ke Aplikasi, memberitahu otoritas terkait, dan mengambil tindakan-tindakan yang dianggap perlu, termasuk untuk menggunakan dan menginformasikan setiap data termasuk data pribadi dan/atau data transaksi yang tersedia tentang Anda sehubungan dengan pelanggaran tersebut kepada pihak manapun yang dianggap tepat.
 
 
Bagian-bagian dalam Syarat dan Ketentuan ini adalah sebagai berikut:
 
 
A. DEFINISI
  1. Akun berarti pengguna yang terdaftar pada Aplikasi.
  2. Kami berarti PT MATAHARI PUTRA PRIMA Tbk, dengan alamat kantor pusat operasional di Hypermart Cyberpark lantai UG, Jl. Sultan Falatehan, Lippo Karawaci Utara, Tangerang Banten 15138 Indonesia.
  3. Aplikasi berarti perangkat lunak dengan nama Hicard atau nama lain yang Kami tentukan dari waktu ke waktu, yang tersedia di play store (android) atau apps store (IOS).
  4. Anda berarti pihak yang terdaftar di Aplikasi sebagai anggota Hicard dan/atau mengakses/menggunakan Aplikasi atau telah menyetujui Syarat dan Ketentuan ini sehingga otomatis menjadi anggota Hicard.
  5. Kebijakan Privasi berarti pernyataan yang mengungkapkan cara Kami mengumpulkan, menggunakan, menyimpan, dan mengelola data pribadi dan/atau data transaksi Anda.
  6. Hadiah berarti benefit atau manfaat yang dapat Anda nikmati antara lain berupa voucher, diskon belanja, potongan harga, atau penawaran lainnya sesuai pengaturan yang tercantum dalam Aplikasi.
  7. Hicard berarti program loyalti yang menyediakan layanan terpadu dan terintegrasi yang menyediakan penawaran, poin, hadiah, atau manfaat lain kepada Anda dengan nama Hicard atau nama lain yang ditentukan dari waktu ke waktu.
  8. Kata Sandi atau Password berarti rangkaian karakter baik berupa nomor, huruf, dan/atau karakter lain yang harus Anda masukkan untuk dapat mengakses dan/atau menggunakan Aplikasi.
  9. OTP (One Time Password) berarti kata sandi yang bersifat dinamis yang hanya berlaku untuk 1 kali aktivitas dan dikirim melalui short messaging service (SMS) atau whatsapp atau media lain yang Kami tentukan ke nomor telepon selular Anda atau email yang terdaftar pada Aplikasi sebagai otentikasi saat pertama kali pendaftaran keanggotaan atau kegiatan lain yang Anda lakukan pada Aplikasi yang mewajibkan OTP.
  10. Poin berarti Poin Hicard.
  11. ZU berarti pihak atau entitas (PT ZUP Loyalti Indonesia) yang berkerjasama dengan Kami yang menyediakan dan mengelola ZP atau ZU Points atau manfaat lain, sesuai dengan syarat dan ketentuan ZU.
  12. Syarat dan Ketentuan berarti Syarat dan Ketentuan Hicard ini dan/atau syarat dan ketentuan lain yang tercantum di bagian lain pada Aplikasi.
  13. Pihak Ketiga adalah pihak yang memiliki kerjasama dengan Kami.
  14. Outlet berarti toko-toko Kami sebagaimana tercantum dalam Aplikasi.
 
B. AKUN, KATA SANDI DAN KEAMANAN
  1. Keanggotaan Hicard terbuka bagi Anda yang melakukan pendaftaran Akun pada Aplikasi atau telah menyetujui Syarat dan Ketentuan ini.
  2. Untuk mendaftar pada Aplikasi, Anda harus cakap dan mampu untuk terikat pada dan melaksanakan suatu perjanjian. Anda dengan ini menyatakan dan menjamin bahwa Anda adalah pihak yang cakap, sah dan mampu secara hukum untuk mengikatkan diri dalam sebuah perjanjian yang sah menurut hukum, termasuk telah memenuhi batas usia yang disyaratkan berdasarkan peraturan perundang-undangan, bertanggung jawab atas: (i) semua tindakan Anda terkait akses ke dan penggunaan Aplikasi (ii) biaya apapun terkait penggunaan Aplikasi (iii) kepatuhan terhadap Syarat dan Ketentuan. Kami berhak membatalkan pendaftaran atas akun Anda apabila hal tersebut tidak benar. Jika Anda tidak cakap atau mampu atau belum memenuhi batas usia yang disyaratkan berdasarkan peraturan perundang-undangan, Anda menyatakan dan menjamin Kami bahwa orang tua atau wali sah Anda telah mengetahui, mengijinkan, dan menyetujui Syarat dan Ketentuan ini serta bertanggungjawab atas setiap tindakan dan biaya yang timbul dari akses dan penggunaan Anda atas layanan pada Aplikasi. Jika ketentuan tersebut tidak terpenuhi, Anda harus berhenti mengakses dan menggunakan Aplikasi.
  3. Anda yang terdaftar dan/atau menggunakan Akun dianggap sebagai pemilik Akun.
  4. Anda tidak dikenakan biaya untuk melakukan pendaftaran keanggotaan.
  5. Pada saat pendaftaran Akun, Anda dan Kami akan melakukan verifikasi Akun melalui kode yang dikirimkan melalui whatsapp atau SMS verifikasi atau email atau media lain.
  6. Anda setuju bahwa Anda hanya berhak mempunyai 1 (satu) Akun. Jika Anda mempunyai lebih dari 1 (satu) Akun, maka Kami berhak untuk menghapus dan/atau membatasi penggunaan Akun-Akun tersebut tanpa ganti rugi apapun kepada Anda.
  7. Anda memahami dan menyetujui, bahwa Kami memiliki hak untuk menolak pendaftaran Akun Anda tanpa perlu memberitahukan alasannya.
  8. Anda bersedia untuk memberikan data dan informasi pribadi, termasuk namun tidak terbatas pada nama, nomor telepon selular,  alamat, alamat email, jenis kelamin, lokasi, serta informasi lainnya yang dapat dibutuhkan untuk keperluan pendaftaran Akun dan verifikasi oleh Kami dari waktu ke waktu.
  9. Anda menjamin bahwa semua data dan informasi yang diberikan dalam pembuatan Akun adalah lengkap, benar, dan akurat. Anda harus memastikan bahwa data dan informasi tersebut terus diperbaharui dari waktu ke waktu.
  10. Dengan melakukan pendaftaran Akun di Aplikasi, Anda memahami dan menyetujui bahwa Kami berhak mengumpulkan, memiliki, menyimpan, menggunakan, memusnahkan, mengelola, memeriksa keabsahan, memberikan data dan informasi Anda untuk keperluan pencatatan, analisis, pengelolaan, penampilan data Anda. Kami juga mungkin akan mengirimkan informasi kepada Anda dengan cara apapun (SMS, whatsapp, email, telpon, dan lain-lain). Dengan ini Anda melepaskan Kami dari segala risiko yang timbul sehubungan dengan hal yang telah disetujui tersebut.
  11. Dalam hal Anda melakukan pelanggaran satu atau lebih atas ketentuan yang terdapat pada Syarat dan Ketentuan ini, maka Kami memiliki kewenangan untuk melakukan tindakan yang perlu atas setiap dugaan pelanggaran atau pelanggaran Syarat dan Ketentuan dan/atau hukum yang berlaku termasuk dan tidak terbatas pada  penangguhan dan/atau penghapusan Akun Anda tanpa kewajiban apapun kepada Anda. Setiap kerugian, kerusakan atau kehilangan apapun yang disebabkan oleh penangguhan atau penghapusan Akun Anda merupakan tanggungjawab Anda sepenuhnya.
  12. Kami tidak akan meminta kode verifikasi Akun baik berupa kode yang dikirimkan melalui whatsapp atau SMS verifikasi maupun kode verifikasi dalam bentuk lainnya untuk alasan apapun, oleh karena itu Kami menghimbau Anda agar tidak memberikan data tersebut maupun data penting lainnya kepada pihak yang mengatasnamakan Kami atau pihak lain yang tidak dapat dijamin keamanannya. Anda bertanggungjawab penuh secara pribadi untuk menjaga kerahasiaan Akun termasuk nama Akun, kata sandi, kode verifikasi, maupun kode one time password (OTP) yang Anda terima. Anda harus segera memberitahu Kami dan mengubah kata sandi jika Anda memiliki pengetahuan atau memiliki alasan untuk mencurigai bahwa kerahasiaan kata sandi Akun Anda telah disusupi atau jika ada penggunaan yang tidak sah atas Akun Anda atau pelanggaran keamanan lain atas Akun Anda.
  13. Anda dengan ini menyatakan bahwa Kami tidak bertanggung jawab  atas kerugian ataupun kendala yang timbul atas tindakan atau upaya mengakses, penggunaan tanpa izin dan/atau penyalahgunaan Akun yang diakibatkan oleh pihak ketiga atau kelalaian Anda, termasuk namun tidak terbatas pada membagikan data Akun, membagikan kata sandi dan/atau OTP.
  14. Anda memahami dan menyetujui bahwa perolehan OTP dapat dikenakan biaya sesuai dengan kebijakan penyedia jasa telekomunikasi terkait.
  15. Jika terjadi perselisihan atas kepemilikan Akun, Kami dapat menghentikan akses dan/atau pemberian layanan untuk sementara waktu hingga penyelesaian ditentukan antara para pihak yang bersengketa. Kami berhak (namun tidak wajib) untuk menentukan dan atau memberikan kepemilikan atas Akun berdasarkan penilaian wajar Kami tanpa bergantung apakah penyelidikan independen telah dilakukan atau tidak. Kami berhak meminta dokumentasi apapun untuk menentukan atau mengonfirmasi kepemilikan Akun.
  16. Kami sedapat mungkin akan mengelola dan melindungi setiap informasi dan data pribadi dan/atau data transaksi yang diunggah dalam Aplikasi sesuai dengan Kebijakan Privasi pada Aplikasi dan perundang-undangan yang berlaku.
 
C. KEANGGOTAAN HICARD
  1. Untuk dapat menerima manfaat Hicard, Anda harus telah terdaftar sebagai anggota.
  2. Dengan menyetujui Syarat dan Ketentuan ini, Anda otomatis menjadi anggota Hicard.
  3. Anda dapat menerima berbagai benefit berupa penawaran produk eksklusif, promosi, hadiah gratis, akses awal ke acara, jalur layanan prioritas, Poin, dan manfaat lainnya sebagaimana berlaku. Dalam menyediakan benefit atau layanan bagi Anda, Kami mungkin bekerjasama dengan rekanan atau pihak lainnya. Anda memahami dan menyetujui bahwa benefit atau layanan yang Anda terima sebagai benefit atau keistimewaan keanggotaan yang disediakan oleh rekanan dan/atau pihak lain merupakan tanggungjawab rekanan dan/atau pihak lain tersebut.
  4. Keanggotaan Hicard tidak dapat dipindahtangankan.
  5. Setiap saat Kami berhak membuat, mengubah, menerapkan kebijakan dan mekanisme keanggotaan termasuk penetapan, perolehan, penggunaan, dan/atau penukaran Poin dengan atau tanpa pemberitahuan kepada Anda. Untuk mengetahui syarat dan ketentuan terbaru, silahkan kunjungi Aplikasi.
  6. Jika Akun Anda ditangguhkan atau dihapus, Anda tidak berhak atas Poin, Hadiah, atau manfaat keanggotaan lainnya.
  7. Anda dengan ini memberikan persetujuan kepada Kami untuk mengungkapkan, menggunakan dan memberikan data pribadi dan/atau data transaksi Anda dengan tunduk pada Kebijakan Privasi.
  8. Sehubungan dengan penerapan widget atau konten khusus dalam Aplikasi, Anda dengan ini setuju bahwa rekanan atau pihak yang bekerjasama dengan Kami akan dan dapat menggunakan, mengirim, menyerahkan dan/atau memberikan data pribadi dan/atau data transaksi Anda kepada pihak lain yang bekerjasama dengan mereka, khususnya agar dapat meneruskan permintaan Anda atas layanan pendukung kepada penyedia layanan dukungan lainnya.
  9. Dalam hal Kami memiliki kerjasama dengan rekanan atau pihak lainnya, jika diperlukan, maka Kami dapat mengirimkan dan/atau menampilkan data dan informasi Anda dan informasi lainnya kepada rekanan atau pihak lain tersebut untuk tujuan pelaksanaan kerjasama.
  10. Dalam hal Kami telah dapat menyediakan fitur penyediaan struk belanja elektronik melalui Aplikasi, maka atas transaksi yang Anda lakukan di Outlet Kami, Anda setuju bahwa struk belanja elektronik yang tersedia di Aplikasi adalah sah. Anda mungkin wajib membayar biaya materai atau biaya lain yang disyaratkan oleh ketentuan perundang-undangan yang berlaku atas struk tersebut.
 
D. POIN, HADIAH, DAN MANFAAT LAINNYA
  1. Transaksi berhasil yang dilakukan oleh Anda dengan Kami di Outlet maupun e-commerce milik Kami (sejauh Anda telah menautkannya dengan Aplikasi) dapat diberikan Poin Hicard, sesuai dengan syarat dan ketentuan yang ditentukan dari waktu ke waktu di Aplikasi, e-commerce milik Kami, maupun di Outlet.
  2. Seluruh Poin Anda yang telah diperoleh (jika ada), akan dimigrasi menjadi ZP atau ZU Points. Oleh karena itu Anda diwajibkan untuk mengunduh dan mengupdate Aplikasi dan terhubung dengan ZU agar dapat memanfaatkan ZP atau ZU Points. Dalam hal Anda tidak melakukan hal tersebut, maka Poin Hicard Anda dapat menjadi hangus atau tidak bisa di redeem.
  3. Sejak terjadi migrasi Poin Hicard ke ZP atau ZU Points sebagaimana akan diberitahukan dari waktu ke waktu kepada Anda melalui media apapun yang memungkinkan, maka Kami tidak lagi memberikan maupun menambahkan Poin kepada Anda. Anda mengerti dan dengan ini memberikan persetujuan kepada Kami untuk membagikan kepada ZU bukti persetujuan Anda terhadap syarat dan ketentuan ini maupun syarat dan ketentuan ZU.
  4. Redeem atas ZP atau ZU Points hanya dapat dilakukan melalui aplikasi ZU yang dapat diakses melalui tautan di dalam Aplikasi.
  5. ZP atau ZU Points yang terlihat pada Aplikasi atau POS (Point of Sales) di kasir Kami (jika tersedia), hanya dapat diredeem bila Anda telah mengunduh dan mengupdate Aplikasi serta menjadi anggota ZU.
  6. Anda tidak boleh berbagi, menggabungkan, menghadiahkan, memperlakukan sebagai jaminan pembayaran, mentransfer Poin Anda kepada siapapun, kecuali Kami tentukan lain.
  7. Hadiah dapat diperoleh dan digunakan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku di Aplikasi.
  8. Hadiah dapat berupa voucher, discount, potongan harga, atau bentuk lain yang tersedia di Aplikasi.
  9. Anda dimungkinkan untuk memperoleh manfaat lain (jika ada) sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku di Aplikasi.
  10. Anda memahami dan menyetujui bahwa Kami tidak akan memberikan kompensasi apapun atau menerima kewajiban apapun atas Poin, Hadiah, dan/atau benefit lainnya yang telah kadaluwarsa, ditangguhkan atau dibatalkan dan Kami berhak untuk menangguhkan, menghapus, atau membatalkan seluruh atau sebagian Poin, Hadiah, dan manfaat lain jika terjadi satu atau lebih hal-hal sebagai berikut:
  • Akun dihapuskan baik oleh Anda sendiri ataupun oleh Kami;
  • data atau informasi yang Anda berikan adalah palsu, menyesatkan, atau curang;
  • Anda tidak melakukan pengkinian data yang terdaftar pada Aplikasi;
  • Poin, Hadiah, dan/atau manfaat lainnya diperoleh dengan cara yang tidak benar;
  • Anda melanggar Syarat dan Ketentuan;
  • adanya pembatalan transaksi oleh sebab apapun, pembatalan program promosi, atau menurut pertimbangan Kami terdapat indikasi kecurangan;
  • Anda berhenti menjadi anggota Hicard;
  • Anda melanggar ketentuan hukum yang berlaku.
11. Anda setuju bahwa Anda bertanggung jawab atas semua pajak dan biaya yang timbul sehubungan dengan penggunaan Poin, manfaat, Hadiah, dan benefit keanggotaan lainnya (jika berlaku).
 
12. Dengan tidak mengurangi batas waktu berlakunya masing-masing Poin atau Hadiah di Aplikasi, batas waktu berlakunya ZP atau ZU Points adalah sebagaimana ditetapkan dalam syarat dan ketentuan pada aplikasi ZU.
 
13. Poin, Hadiah, dan/atau manfaat lainnya tidak dapat ditukar dengan uang.
 
 
E. KETENTUAN LAIN-LAIN
1. Program
Kami sewaktu-waktu dapat mengadakan program atau kegiatan promosi dengan syarat-syarat dan ketentuan yang dapat berbeda untuk setiap program atau promosi yang dilakukan. Anda dihimbau untuk membaca dengan seksama syarat dan ketentuan mengenai promosi tersebut.
 
2. Pembatalan
Kami berhak, dengan atau tanpa pemberitahuan kepada Anda sebelumnya, melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan termasuk namun tidak terbatas pada menghentikan cashback, menghentikan dan/atau membatalkan dan/atau mencabut Poin, Hadiah, promosi, transaksi, menahan dana, suspensi Akun, penghapusan Akun, serta hal-hal lainnya jika ditemukan adanya manipulasi, pelanggaran maupun indikasi kecurangan atau pelanggaran-pelanggaran Syarat dan Ketentuan ini dan/atau ketentuan hukum yang berlaku.
 
3. Jaminan
  • Kami selalu berupaya untuk menjaga layanan Aplikasi aman, nyaman, dan berfungsi dengan baik, tetapi Kami tidak dapat menjamin operasi terus-menerus atau akses ke layanan Kami dapat selalu sempurna. Informasi dan data dalam Aplikasi memiliki kemungkinan tidak terjadi secara waktu sebenarnya/real time.
  • Anda atas risiko sendiri, bertanggung jawab atas:
  • Penggunaan yang tidak semestinya atau ketidakmampuan Anda dalam menggunakan Aplikasi;
  • Perselisihan antar pengguna;
  • Pencemaran nama baik pihak lain;
  • Adanya tindakan peretasan yang dilakukan oleh pihak ketiga kepada Akun Anda.
4. Ketersediaan Layanan Aplikasi
  • Aplikasi akan tersedia selama 24 (dua puluh empat) jam per hari dan 7 (tujuh) hari seminggu. Keberlakuan ketentuan ini akan mengacu pada kebijakan Kami, kebijakan dan/atau peraturan pemerintah yang berlaku.
  • Anda setuju bahwa Anda dapat mengakses dan menggunakan Aplikasi pada kondisi sebagaimana adanya dan sebagaimana tersedia.
  • Sejauh diizinkan oleh undang-undang dan peraturan yang berlaku, Kami dan affiliasi Kami bersama dengan masing-masing pejabat, direktur, karyawan, agen, mitra, dan perwakilan Kami, masing-masing tidak akan bertanggung jawab atas kerusakan langsung, tidak langsung, insidental, khusus, konsekuensial, atau lainnya apa pun, termasuk namun tidak terbatas pada tanggung jawab atas hilangnya pendapatan aktual atau yang diantisipasi (baik langsung maupun tidak langsung),  termasuk tetapi tidak terbatas pada: (i) akses apa pun terhadap Aplikasi; (ii) penggunaan atau ketidakmampuan mengakses dan atau menggunakan Aplikasi, (iii) kesalahan, atau ketidakakuratan dari atau dalam konten apa pun yang disediakan melalui dan atau pada Aplikasi; (iv) akses tidak sah ke atau penggunaan server Kami dan atau data pribadi dan/atau data transaksi atau informasi lain yang disimpan di Aplikasi; (v) gangguan atau penghentian transmisi ke atau dari Aplikasi; atau (vi) penggunaan Anda atas Aplikasi atau layanan pihak ketiga atau penggunaan atau akses ke situs web lain yang ditautkan ke Aplikasi, (vii) tindakan peretasan yang dilakukan oleh pihak ketiga atas Akun, (viii) kerusakan apapun pada perangkat keras dan perangkat lunak Anda, (ix) tindakan penegakan yang diambil sehubungan dengan Akun Anda.
  • Kami tidak memiliki hubungan khusus dengan atau kewajiban kepada Anda untuk mengakses dan menggunakan Aplikasi. Kami tidak memiliki kendali atas, dan tidak ada kewajiban untuk mengambil tindakan apa pun terkait pengguna mana yang mendapatkan akses ke Aplikasi, konten apa yang Anda akses melalui Aplikasi, apa dampak konten Aplikasi terhadap Anda, bagaimana Anda dapat menafsirkan atau menggunakan konten Aplikasi, dan tindakan apa yang dapat Anda ambil sebagai akibat dari konten Aplikasi.
  • Kami juga tidak bertanggung jawab atas biaya apapun yang terkait dengan penyedia jaringan Anda, yang mungkin mengenakan biaya kepada Anda untuk mengakses layanan koneksi mereka untuk mengakses dan menggunakan Aplikasi. Kami juga tidak bertanggung jawab atas ketersediaan dan kualitas penerimaan telekomunikasi Anda saat mengakses atau menggunakan Aplikasi.
  • Kami akan, dari waktu ke waktu, melakukan pemeliharan dan perbaikan atas Aplikasi dengan atau tanpa pemberitahuan kepada Anda.  Anda dengan ini mengakui dan menyepakati bahwa, selama proses pemeliharaan dan perbaikan, ada kemungkinan layanan Aplikasi tidak dapat digunakan untuk sementara waktu. Segala pengeluaran, kerugian (termasuk kehilangan benefit atau peluang) atau kerusakan yang Anda alami karena gangguan, atau tidak dapat digunakannya Aplikasi karena keadaan tersebut merupakan resiko dan tanggungjawab Anda sendiri.
  • Kami akan melakukan upaya yang wajar untuk memberikan langkah-langkah keamanan berdasarkan praktik industri untuk memastikan keamanan dan operasi normal Aplikasi. Namun, karena kemungkinan virus komputer, kegagalan komunikasi jaringan, pemeliharaan sistem dan faktor-faktor lain serta peristiwa force majeure yang mungkin terjadi, Aplikasi tidak dijamin sempurna. Oleh karena itu, jika ada cacat, kekurangan, kegagalan atau kesalahan dalam Aplikasi, tetapi cacat, kekurangan, kegagalan atau kesalahan tidak dapat dihindari karena tindakan keamanan yang diterapkan berdasarkan praktik industri saat ini atau teknologi yang ada, maka hal tersebut merupakan resiko dan tanggungjawab Anda sendiri.
  • Anda mengetahui dan menyetujui bahwa penggunaan Aplikasi tidak akan selalu tepat waktu, tidak terganggu, atau bebas dari kesalahan atau dapat beroperasi dalam kombinasi dengan perangkat keras, perangkat lunak, sistem atau data lain manapun.
  • Anda memahami dan setuju bahwa Kami dapat mengubah atau menambah atau menghapus beberapa atau semua layanan Aplikasi (termasuk namun tidak terbatas pada direktori, pesan, berbagi file, server file dan/atau layanan penyimpanan file), dan menghapus informasi apa pun yang Anda kirimkan dalam menggunakan layanan Aplikasi sesuai dengan Syarat dan Ketentuan ini, dengan atau tanpa memberitahu Anda dan tanpa kewajiban apa pun kepada Anda.
  • Kami tidak bertanggung jawab atas gangguan sistem dalam Aplikasi atas keadaan yang terjadi akibat hal-hal di luar batas kemampuan Kami ataupun yang diakibatkan oleh Keadaan Kahar.
5. Hyperlink, Situs dan/atau Aplikasi Lain
  • Tautan eksternal mungkin dapat disediakan di Aplikasi untuk kenyamanan Anda, namun tautan tersebut mungkin berada di luar kendali Kami dan Kami tidak membuat pernyataan apapun mengenai tautan ekternal tersebut. Penggunaan tautan eksternal manapun merupakan resiko Anda sepenuhnya dan Anda harus merujuk pada syarat dan ketentuan penggunaan situs atau aplikasi yang tersambung pada tautan eksternal yang bersangkutan.
  • Untuk memberikan layanan yang lebih baik kepada Anda, Kami mungkin menyediakan tautan ke situs atau aplikasi Kami yang lain atau rekanan atau pihak lain yang bekerjasama dengan Kami. Namun demikian, saat mengunjungi, mengakses, dan atau menggunakan situs web atau aplikasi tersebut, Anda harus memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku atasnya.
  • Anda dilarang membuat hypertext atau hyperlink apapun di Aplikasi dari situs web manapun yang Anda kendalikan atau sebaliknya, tanpa sebelumnya mendapat persetujuan tertulis dari Kami.
6. Perlindungan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi
Ketentuan-ketentuan mengenai perlindungan data pribadi dan/atau data transaksi akan diatur lebih lanjut dalam Kebijakan Privasi yang merupakan satu kesatuan dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Syarat dan Ketentuan ini.
 
7. Keadaan Kahar
Kami tidak bertanggung jawab kepada Anda atas setiap pelanggaran, hambatan atau keterlambatan dalam pemenuhan transaksi oleh Kami kepada Anda yang disebabkan oleh Keadaan Kahar maupun keadaan yang berada diluar kendali Kami, termasuk namun tidak terbatas pada bencana alam, wabah penyakit, kebakaran yang dapat dibuktikan adanya unsur ketidak sengajaan, perang, pemogokan, sabotase, kendala jaringan telekomunikasi, atau bentuk lain dari aksi industrial, penguncian, kerusakan sistem atau akses jaringan, banjir, kebakaran, ledakan atau kecelakaan dan/atau tindakan, keputusan dari pemerintah dan ketentuan hukum yang berlaku (“Keadaan Kahar”). Anda mungkin mendapat perkiraan waktu ketika Anda akan mendapatkan kembali akses ke Aplikasi, tetapi Anda tidak akan memiliki hak untuk mengakhiri Syarat dan Ketentuan ini karena penundaan atau kegagalan akibat keadaan Kahar tersebut.
 
8. Layanan Pengguna
Kami memiliki layanan pengguna yang dapat Anda gunakan untuk memperoleh informasi, melakukan pengaduan dan/atau komplain atas layanan Aplikasi yang Kami sediakan melalui email, chat, maupun nomor telepon yang tertera pada Aplikasi.
 
9. Pengakhiran
  • Anda memahami dan menyetujui bahwa Kami berhak untuk mengakhiri Syarat dan Ketentuan maupun keanggotaan Hicard Anda dan memberikan sanksi kepada Anda jika berdasarkan pertimbangan Kami sendiri, termasuk tetapi tidak terbatas pada Anda melanggar satu atau lebih Syarat dan Ketentuan, perjanjian, aturan, pemberitahuan dan ketentuan terkait lainnya dari Aplikasi yang relevan, data atau informasi yang Anda isi atau kirimkan kepada Kami tidak benar atau tidak akurat, tidak aktif selama 12 (dua belas) bulan, menggunakan hak kekayaan intelektual manapun secara tidak sah, dan/atau melanggar hukum yang berlaku baik yang memberikan dampak negatif maupun tidak kepada Kami.
  • Sebagai akibat pengakhiran, Kami berhak menghentikan akses Anda ke Aplikasi, menghapus atau melakukan tindakan lain apapun atas informasi atau data Anda yang terdapat di dalam atau terkait dengan Akun Anda, tanpa memiliki kewajiban apapun kepada Anda dan Anda bertanggung jawab penuh atas semua data dan informasi yang terdapat dalam Akun Anda. Kami tidak berkewajiban untuk menyimpan informasi apa pun pada atau yang terkait dengan Akun Anda, atau meneruskan atau memindahkan informasi apa pun (termasuk namun tidak terbatas pada pesan yang belum dibaca atau dikirim) kepada Anda atau pengguna atau pihak ketiga manapun juga, dan dalam hal yang demikian maka Anda bertanggung jawab atas segala kerusakan atau kerugian yang ditimbulkan.
  • Anda tetap berkewajiban untuk melakukan semua kewajiban yang terutang dan harus dibayar.
10. Pengalihan
Kecuali telah diatur lain dalam Syarat dan Ketentuan ini, Anda tidak dapat mengalihkan hak dan kewajiban Anda tanpa persetujuan tertulis sebelumnya dari Kami. Jika diperlukan, Kami dapat mengalihkan atau mendelegasikan hak dan kewajiban berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini kepada pembeli bisnis atau pihak ketiga lainnya. Dengan terus mengakses atau menggunakan Aplikasi setelah pengalihan terjadi, Anda dengan ini menyetujui pengalihan tersebut.
 
11. Pengabaian
Kegagalan, keterlambatan atau kelalaian Kami dalam menggunakan hak, kuasa atau upaya hukum yang diberikan oleh hukum atau berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini tidak dapat dianggap sebagai pengabaian hak, kuasa atau upaya hukum tersebut, dan juga tidak akan menghalangi atau membatasi pelaksanaan hak atau upaya hukum tersebut di kemudian hari. Tidak ada satu atau sebagian pelaksanaan hak, kuasa atau upaya hukum yang diberikan oleh hukum atau berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini yang dapat menghalangi pelaksanaan hak, kuasa atau upaya hukum lainnya di masa mendatang.
 
12. Keterpisahan
Apabila ketentuan manapun dari Syarat dan Ketentuan ini, atau bagian darinya, ditetapkan tidak berlaku atau tidak sah oleh pengadilan yang berwenang atau berdasarkan hukum atau peraturan yang berlaku, maka keabsahan dan keberlakuan ketentuan lainnya atau bagiannya tidak akan terpengaruh olehnya.
 
13. Bahasa
Syarat dan Ketentuan ini mungkin dibuat dalam bahasa Inggris dan Indonesia, dalam hal timbul inkonsistensi atau kontradiksi antara versi bahasa Inggris dan Indonesia, maka versi Bahasa Indonesia yang akan berlaku.
 
14. Pilihan Hukum dan Penyelesaian Sengketa
Syarat dan Ketentuan ini akan diatur oleh dan ditafsirkan sesuai dengan hukum negara Republik Indonesia. Anda setuju bahwa setiap keluhan dan tindakan hukum apapun atau sengketa yang mungkin timbul dari, berhubungan dengan, atau berada dalam cara apapun berhubungan dengan Aplikasi dan/atau Syarat dan Ketentuan ini akan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku pada Kami, baik melalui layanan pengguna maupun melalui media lain yang tersedia. Dalam hal penyelesaian tidak dapat dicapai melalui layanan pengguna atau media lain yang tersedia, akan diselesaikan secara eksklusif dalam yurisdiksi pengadilan negara Republik Indonesia dan memilih domisili hukum yang tetap di Kantor Kepaniteraan Pengadilan Negeri Tangerang.
 
15. Pembaharuan
Kami dapat memperbarui, memodifikasi, menambah, mengubah atau menghilangkan sebagian dari Syarat dan Ketentuan ini kapan saja dan setiap perubahan yang Kami buat terhadap Syarat dan Ketentuan ini akan ditampilkan dalam Aplikasi maupun disampaikan kepada Anda dalam bentuk notifikasi lainnya seperti email atau media lainnya.
Anda diwajibkan untuk mengunjungi Aplikasi atau membuka email/notifikasi pemberitahuan tersebut secara berkala untuk membaca, memahami dan menyetujui perubahan tersebut.
Dengan Anda tetap mengakses dan menggunakan Aplikasi, maka Anda mengakui bahwa Anda telah membaca, mengerti, menyetujui, dan menerima Syarat dan Ketentuan  yang ada berikut setiap perubahannya.
 
 
Versi: 15 Agustus 2024
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
SYARAT DAN KETENTUAN PROGRAM LOYALITAS ZU
 
Syarat dan Ketentuan ini mengatur tentang Program Loyalitas yang Kami sediakan kepada setiap Pengguna. Silahkan membaca dan memahami Syarat dan Ketentuan ini dengan seksama karena akan mempengaruhi hak dan kewajiban Anda dalam hukum yang berlaku.
 
Bagian-bagian dalam Syarat dan Ketentuan ini merupakan satu kesatuan dan bagian yang tidak terpisahkan dari Syarat dan Ketentuan pada Aplikasi. Kecuali ditentukan lain dalam Syarat dan Ketentuan ini, istilah-istilah yang menggunakan huruf besar dalam Syarat dan Ketentuan ini mempunyai definisi yang sama dengan definisi yang tercantum dalam Syarat dan Ketentuan pada Aplikasi.
 
A. DEFINISI
  1. Akun Anggota adalah akun milik individu yang terdaftar sebagai Anggota ZU atau pihak yang telah setuju dengan Syarat dan Ketentuan ini dan Syarat dan Ketentuan Merchant;
  2. Aplikasi adalah aplikasi dengan sebutan Hicard, yang dimiliki oleh Merchant dan memiliki fitur poin loyalitas dengan sebutan ZP;
  3. E-Voucher adalah kupon elektronik yang memiliki nilai manfaat berupa beberapa layanan yang dapat ditukarkan dan diakses pada halaman Aplikasi.
  4. Hak Atas Kekayaan Intelektual adalah semua hak cipta, paten, merek dagang atau hak atas database, logo, desain, slogan, penemuan-penemuan atau rahasia-rahasia dagang, keahlian teknis, hak atas desain, topografi, nama dagang dan nama usaha, nama-nama domain, ide, konsep, spesifikasi, dokumentasi, Metode; Diagram alur (flow chart); Kode program (source code); Know-how; Kumpulan data (database); Strategi pemasaran; Informasi keuangan; Rencana, merek-merek dan peralatan (baik yang terdaftar maupun tidak terdaftar) yang ada saat ini maupun yang akan ada di kemudian hari serta semua hak atas kekayaan intelektual lainnya berikut permohonan-permohonan atas setiap hak tersebut (dimanapun permohonan tersebut dapat diajukan) yang dapat dilindungi berdasarkan hukum Republik Indonesia dan negara manapun di dunia;
  5. Kami atau ZU berarti PT ZUP Loyalti Indonesia;
  6. Merchant adalah PT Matahari Putra Prima Tbk yang merupakan penyedia barang, layanan dan/atau jasa bagi Pelanggan dan Pengguna Aplikasi;
  7. Partner ZU adalah Merchant atau setiap partner yang bergabung atau berpartisipasi dalam Program Loyalitas ZU sebagaimana dapat dilihat pada halaman Aplikasi.
  8. Pelanggan adalah pihak yang bertransaksi atau melakukan pembelian barang dan/atau jasa di Merchant;
  9. Pengguna Aplikasi atau “Anda” adalah Pelanggan yang memilki Akun Anggota;
  10. Program Loyalitas ZU adalah program loyalitas yang diberikan oleh ZU untuk Pelanggan yang merupakan Anggota ZU;
  11. ZP atau ZU Points adalah poin loyalitas dalam bentuk satuan jumlah tertentu yang didapatkan dari transaksi berhasil yang Anda lakukan di Merchant. Poin loyalitas ini tidak dapat diuangkan, memiliki masa berlaku, dan hanya dapat digunakan pada jaringan merchant atau partner yang bekerjasama dengan Zu.
 
B. KETENTUAN KEANGGOTAAN
  1. Bagi Anda Pengguna Aplikasi, dengan Anda menyetujui Syarat dan Ketentuan ini, maka Anda akan secara otomatis terdaftar sebagai anggota dalam Program Loyalitas ZU (“Anggota ZU”) sehingga Anda dapat melihat dan menggunakan ZP Anda.  Pelanggan yang belum terdaftar dalam Aplikasi atau belum memiliki Akun Anggota, namun telah menyetujui Syarat dan Ketentuan ini akan secara otomatis terdaftar sebagai anggota dalam Program Loyalitas ZU sebagai Anggota ZU.
  2. Pengguna Aplikasi yang sebelumnya telah memiliki poin yang dijalankan melalui Aplikasi, maka dengan ini setuju terhadap perubahan saldo poin Pengguna Aplikasi menjadi ZP (“Migrasi Poin”), sesuai dengan Syarat dan Ketentuan ini. ZP yang berasal dari Migrasi Poin memiliki masa berlaku 365 hari setelah terjadinya Migrasi Poin.
  3. Keanggotaan hanya untuk individu dan tidak untuk perusahaan, badan amal, kemitraan atau badan lainnya.
  4. Kami berhak untuk menangguhkan atau menghentikan keanggotaan Anda dalam Program Loyalitas ZU apabila:
    • Anda melanggar Syarat dan Ketentuan ini;
    • Anda tidak menggunakan Aplikasi dan/atau tidak melakukan login ke Akun Anggota dalam jangka waktu 24 bulan terakhir;
    • Anda memberikan informasi pribadi yang tidak lengkap, tidak akurat, palsu atau fiktif; dan
    • Anda melakukan tindakan penipuan atau tindakan melawan hukum terhadap kami.Setiap kerugian, kerusakan atau kehilangan apapun yang disebabkan oleh penangguhan atau penghentian keanggotaan Anda merupakan tanggungjawab Anda sepenuhnya.
  5. Anggota ZU dapat mendaftar menjadi anggota lain pada Partner ZU, namun keanggotaan tersebut akan terdaftar dalam 1 Member ID (single identity).
  6. Kami berhak untuk mengakhiri Program Loyalitas ZU setiap saat dengan alasan apapun. Dalam hal Kami membatalkan atau mengakhiri keanggotaan karena alasan apa pun, semua ZP Anggota ZU akan hangus.
  7. Anggota ZU bertanggung jawab penuh atas informasi keanggotaan dan keamanan Akun Anggota.
  8. Anggota ZU harus segera memberitahukan setiap perubahan informasi pribadi melalui Aplikasi.
  9. Anggota ZU wajib menjaga kerahasiaan informasi akun dan tidak membagikan data pribadi kepada pihak ketiga yang tidak berkepentingan.
  10. Dalam hal Anggota ZU melakukan penutupan akun Aplikasi maka fitur ZP tidak dapat lagi diakses oleh Anggota ZU lewat Aplikasi. Fitur ZP hanya dapat diakses kembali oleh Anggota ZU lewat aplikasi lain dari Partner ZU. Untuk menghindari keraguan, penutupan Akun Aplikasi atau penghapusan Aplikasi tidak mengakhiri keanggotaan Program Loyalitas ZU dari Anggota ZU pada Partner ZU lainnya.
  11. Anggota ZU dapat mengajukan permintaan penutupan keanggotaan dari seluruh Program Loyalitas ZU dengan cara menghubungi ke contact center Kami melalui email ke contact.center@zup.id. Permintaan penutupan keanggotaan akan diproses dalam waktu maksimal 3 x 24 (dua puluh empat) jam sejak permintaan dan Anggota ZU sudah tidak dapat mengakses fitur ZP yang telah ditutup pada Aplikasi ataupun Partner ZU. Seluruh ZP yang didapatkan akan terhapus dan tidak dapat dipindahkan.
 
C. KETENTUAN PEROLEHAN DAN PENUKARAN ZP
Anda dapat memperoleh ZP yang merupakan poin loyalitas pelanggan dengan melakukan transaksi tertentu dan dengan cara tertentu pada Merchant maupun Partner ZU yang berpartisipasi (“Perolehan ZP”). Anda hanya dapat menggunakan ZP untuk penukaran tertentu di Aplikasi (“Penukaran ZP”).
 
1. Perolehan ZP
 
  • Pelanggan harus menjadi Anggota ZU sebelum melakukan transaksi pembelian untuk mendapatkan ZP.
  • Anggota ZU akan memperoleh ZP untuk setiap pembelanjaan di Merchant dan/atau Partner ZU dalam jumlah yang akan ditentukan dari waktu ke waktu, sesuai dengan kebijakan Program Loyalitas ZU yang berlaku. ZP diberikan berdasarkan harga bersih di luar harga pajak, dan biaya lainnya.
  • ZP akan ditambahkan ke Akun Anggota dalam jangka waktu maksimal 1 x 24 jam setelah transaksi berhasil diselesaikan.
  • ZP tidak dapat diberikan untuk pembelian dengan menggunakan voucher dan/atau pembelian produk-produk tertentu.
 
2. Penukaran ZP
 
  • Nilai 1 (satu) ZP yang dimiliki oleh Anggota ZU setara dengan Rp.1,- (satu Rupiah).
  • ZP dapat ditukar menjadi E-Voucher dan/atau bentuk penawaran lainnya dari Partner ZU melalui katalog yang dapat diakses lewat Aplikasi, sesuai dengan syarat dan ketentuan penukaran sebagaimana dicantumkan.
  • ZP juga dapat ditukarkan menjadi potongan pembelanjaan di store Merchant.
  • Anggota ZU bertanggungjawab untuk menggunakan E-Voucher yang telah ditukarkan sebelum E-Voucher tersebut kadaluarsa dan Anggota ZU tidak dapat meminta penggantian E-Voucher yang sudah kadaluarsa.
  • ZP tidak dapat ditukar dengan uang tunai dan tidak dapat dialihkan.
  • ZP yang dimiliki oleh lebih dari satu Anggota ZU tidak dapat digabungkan untuk membayar satu transaksi.
  • Setelah digunakan, ZP akan segera dipotong dari Akun Anggota.
  • Dalam hal terjadi kesalahan pemotongan ZP oleh Kami, Kami akan mengembalikan ZP yang terpotong tersebut ke dalam Akun Anggota.
  • Anggota ZU wajib memastikan penukaran yang dilakukan sudah sesuai, kesalahan penukaran akan menjadi tanggung jawab Anggota ZU sendiri.
 
D. MASA BERLAKU ZP
Masa berlaku ZP yang telah diperoleh oleh Anggota ZU tidak dapat digunakan apabila:
 
  1. Tidak ditukarkan atau ditransaksikan sampai dengan habis masa berlaku ZP.
  2. Anggota ZU melakukan penutupan keanggotaan seluruh Program Loyalitas ZU.
  3. Setelah masa berlaku habis, maka ZP yang sudah terkumpul akan hangus dan dikurangi dari total poin yang sudah dikumpulkan serta tidak dapat digunakan.
  4. Anda memahami dan menyetujui bahwa ZP yang dimiliki Anggota ZU tidak dapat dijual kembali, diuangkan, dan/atau dipindahtangankan kepada pihak lain.
  5. Anda memahami dan menyetujui bahwa ZP yang telah diperoleh Anda sebagai Anggota ZU memiliki masa berlaku penggunaan dan penukaran selama 365 hari sejak ZP diperoleh. Anda wajib memperhatikan masa berlaku penggunaan dan penukaran dari ZP milik Anda. Apabila Anda tidak menggunakan dan menukarkan jumlah ZP yang dimiliki Anda sampai dengan masa berlaku penggunaan dan penukaran berakhir, maka jumlah ZP tersebut akan hangus dan tidak dapat digunakan.
 
E. HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL
  1. Kami memiliki hak penuh atas Hak Kekayaan Intelektual dari merek ZU yang dikembangkan dan/atau diterapkan untuk digunakan dalam rangka Program Loyalitas ZU bagi  Anggota ZU.
  2. Anggota ZU dilarang untuk menyalin, memodifikasi, mengadaptasi, membuat karya turunan dari, mendistribusikan, menjual, mengalihkan, menampilkan di muka umum, membuat ulang, mentransmisikan, memindahkan, menyiarkan, menguraikan, membongkar, meretas dan mengeksploitasi ZP, bagian daripadanya, dan hak kekayaan intelektual yang terkandung di dalamnya.
  3. Anggota ZU dengan ini menyatakan bahwa tidak ada satu ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan ini yang dapat diartikan sebagai atau dianggap seolah-olah sebagai pemberian atau pengalihan dalam bentuk apapun (baik sebagian maupun seluruhnya).
 
F. GANTI RUGI
Anda bertanggung jawab penuh dan akan mengganti kerugian serta melepaskan Kami dari segala denda, hukuman, kewajiban, dan kerugian lainnya terhadap segala klaim yang timbul dari:
 
  1. Pelanggaran Anda terhadap Syarat dan Ketentuan ini;
  2. Kesalahan atau penipuan atau kelalaian Anda;
  3. Penggunaan tidak sah Akun Anggota oleh Anda atau pihak ketiga ;atau
  4. Pelanggaran Anda terhadap hak pihak ketiga mana pun.
 
 
G. BATASAN TANGGUNG JAWAB
Penyedia layanan berupa E-Voucher maupun penawaran lainnya dalam rangka penukaran ZP yang tersedia di Aplikasi adalah penyedia independen, bukan agen atau karyawan Kami. Kami dalam hal ini bertindak sebagai penyedia layanan kepada Anda untuk melakukan penukaran ZP yang tersedia di Aplikasi. Kami tidak bertanggung jawab atas tindakan, kesalahan, kelalaian, pernyataan, jaminan, pelanggaran, kerusakan, atau segala biaya yang dikeluarkan akibat kerusakan dan/atau kerugian yang ditimbulkan dari E-Voucher maupun penawaran lain tersebut.
 
H. KEADAAN KAHAR (FORCE MAJEURE)
Anggota ZU dengan ini membebaskan ZU dari segala tuntutan dalam hal terjadi keadaan-keadaan atau sebab-sebab di luar kekuasaan atau yang mempengaruhi kemampuan ZU untuk menyediakan Program Loyalitas ZU termasuk namun tidak terbatas karena bencana alam, perang, huru-hara, keadaan peralatan, sistem infrastruktur elektronik atau transmisi yang tidak berfungsi, gangguan listrik, gangguan telekomunikasi, kegagalan sistem kliring, sabotase, pemogokan massal, perubahan kebijakan/peraturan dari Pemerintah atau hal-hal lain.
 
I. PENYELESAIAN PERSELISIHAN
Syarat dan Ketentuan ini diatur dan ditafsirkan berdasarkan hukum Republik Indonesia. Segala perselisihan, konflik, atau klaim yang muncul terkait dengan hal-hal yang diatur dalam Syarat dan Ketentuan ini (atau bagian darinya), termasuk perselisihan yang disebabkan oleh perbuatan melawan hukum atau pelanggaran satu atau lebih Syarat dan Ketentuan ini (“Perselisihan”), harus terlebih dahulu diselesaikan melalui musyawarah untuk mufakat antara Para Pihak. Jika musyawarah untuk mufakat tidak tercapai, Para Pihak atau masing-masing Pihak dapat mengajukan penyelesaian Perselisihan ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
 
J. PEMBARUAN, MODIFIKASI, DAN PERUBAHAN ATAS SYARAT DAN KETENTUAN
Kami dapat memperbarui, memodifikasi, menambah, mengubah atau menghilangkan sebagian dari Syarat dan Ketentuan ini kapan saja dan setiap perubahan yang Kami buat terhadap Syarat dan Ketentuan ini akan ditampilkan dalam Aplikasi ataupun disampaikan kepada Anda dalam bentuk notifikasi lainnya seperti email atau media lainnya. Anda diwajibkan untuk mengunjungi Aplikasi atau membuka email/notifikasi pemberitahuan tersebut secara berkala untuk membaca, memahami dan menyetujui perubahan tersebut. Dengan Anda tetap mengakses dan menggunakan Aplikasi, maka Anda mengakui bahwa Anda telah membaca, mengerti, menyetujui, dan menerima Syarat dan Ketentuan yang ada berikut setiap perubahannya.
 
K. PELANGGARAN
Jika ditemukan atau menurut penilaian ZU terdapat penyalahgunaan, manipulasi, pelanggaran, penipuan, penggunaan secara tidak sah, pemanfaatan kesalahan/kelemahan/kegagalan sistem, indikasi kecurangan, transaksi tidak wajar dan/atau pelanggaran Syarat dan Ketentuan ini atau hukum yang berlaku, maka Kami berhak mengambil tindakan yang diperlukan, termasuk tetapi tidak terbatas pada:
pembatalan dan/atau koreksi pemberian ataupun penggunaan ZP atau E-Voucher;
penghapusan Akun Anggota;
pembatasan hak Akun Anggota;
penangguhan Akun Anggota;
melaporkan tindakan pidana; dan/atau
tindakan perdata, termasuk klaim atas kerugian dan/atau permohonan ganti rugi kepada pengadilan.
 
Jika Anda mengetahui adanya pelanggaran Syarat dan Ketentuan ini, silakan segera menghubungi Kami.
 
L. BERAKHIRNYA AKUN ANGGOTA
Selama tidak bertentangan dengan ketentuan apapun dalam Syarat dan Ketentuan ini atau hukum yang berlaku, Syarat dan Ketentuan ini tetap berlaku dan menjadi kewajiban Anda dan Kami kepada pihak manapun yang belum terpenuhi setelah berakhirnya Akun Anggota.
 
M. PERTANYAAN DAN KOMENTAR
Jika Anda memiliki pertanyaan atau komentar tentang Syarat dan Ketentuan ini, atau jika Anda ingin Kami memperbarui informasi yang Kami miliki tentang Anda, silahkan hubungi kami melalui email di contact.center@zup.id atau hubungi kami ke kontak yang terdapat pada situs web www.zup.id, atau kunjungi kantor kami di alamat Gedung Lippo Kuningan, Lantai 8 Unit F2, Jl. HR Rasuna Said Kav B-12, Kel. Karet Kuningan, Kec. Setiabudi, Jakarta Selatan 12920.
 

Kebijakan Privasi Hicard dan Kebijakan Privasi ZU

KEBIJAKAN PRIVASI HICARD 
 
 
Kami berkomitmen untuk menghormati hak dan masalah privasi semua pengguna yang mengakses, memanfaatkan, dan menggunakan Aplikasi dan/atau anggota Hicard. Kami mengakui pentingnya Data Pribadi yang telah Anda percayakan kepada Kami dan percaya bahwa Kami dapat memproses Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda dengan baik dan dengan ini Anda menyetujui seluruh syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan yang termuat dalam Kebijakan Privasi ini.
 
 
Kebijakan Privasi ini dirancang untuk membantu Anda memahami bagaimana Kami memproses Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda. Proses tersebut termasuk namun tidak terbatas pada memperoleh, mengumpulkan, memproses, menganalisis, menyimpan, memperbaiki, memperbarui, menampilkan, mentransfer, mengungkapkan, menghapus, dan memusnahkan Data Pribadi yang Anda berikan kepada Kami dan/atau yang Kami miliki di masa lalu, sekarang atau di masa depan, dan untuk membantu Anda membuat keputusan yang tepat sebelum memberikan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda kepada Kami.
 
 
Definisi:
“Data Pribadi” yang dimaksud dalam Kebijakan Privasi ini berarti data tentang individu termasuk namun tidak terbatas pada data pribadi yang teridentifikasi atau dapat diidentifikasi secara tersendiri atau dikombinasikan dengan informasi lain baik secara langsung melalui sistem elektronik atau non elektronik, data yang bersifat umum, data yang bersifat khusus, keterangan, pernyataan, gagasan dan tanda-tanda yang mengandung nilai, makna, pesan, dan data lainnya sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.
“Data Transaksi” yang dimaksud dalam Kebijakan Privasi ini adalah data-data yang terkait dengan transaksi dan/atau aktivitas yang Anda lakukan dengan Kami atau pada saat menggunakan layanan Kami.
 
 
JIKA ANDA TIDAK MENGIZINKAN KAMI UNTUK MEMPROSES DATA PRIBADI ANDA SEPERTI YANG DIJELASKAN DALAM KEBIJAKAN PRIVASI INI, MOHON UNTUK TIDAK MENGAKSES DAN/ATAU MENGGUNAKAN APLIKASI INI.
 
 
1. Perolehan dan Pengumpulan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi 
 
 
Agar Anda dapat mengakses dan/atau menggunakan layanan Kami, termasuk di Aplikasi, Anda dapat diminta untuk memberikan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda.
 
 
Kami dapat mengumpulkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang Anda berikan kepada Kami pada saat termasuk tetapi tidak terbatas pada:
 
  • saat Anda mengakses, menggunakan Aplikasi, atau membuat dan/atau membuka Akun pada Aplikasi;
  • saat Anda mengirimkan formulir apapun, termasuk, tetapi tidak terbatas pada, formulir permohonan atau formulir lainnya baik secara online maupun dalam bentuk fisik yang berkaitan dengan Produk dan layanan Kami, keanggotaan loyalitas pelanggan;
  • saat Anda memberikan dokumen atau informasi lainnya sehubungan dengan interaksi Anda dengan Kami, atau saat Anda mengunjungi Toko offline Kami, menggunakan layanan Kami lainya, membeli produk di Toko Kami;
  • saat Anda berinteraksi dengan Kami, seperti melalui sambungan telepon, surat, pertemuan tatap muka, media sosial maupun email;
  • saat Anda menggunakan layanan Aplikasi,  termasuk dan  tidak terbatas pada, melalui cookie yang mungkin Kami gunakan saat Anda berinteraksi melalui Aplikasi;
  • saat berpartisipasi pada kegiatan yang di adakan oleh Kami atau afiliasi Kami atau mitra Kami di Aplikasi dan/atau Toko offline  Kami antara lain berupa kontes atau permainan, undian atau perlombaan, promosi, jajak pendapat atau survei;
  • saat Anda mengirimkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda kepada Kami dengan alasan apapun. 
 
 
2. Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Yang Dikumpulkan 
 
 
Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang dapat Kami kumpulkan termasuk tetapi tidak terbatas pada:
 
  • Indentitas Anda dapat berupa antara lain nama, nomor telepon, alamat email, tanggal lahir, jenis kelamin, setiap data yang tersedia pada Kartu Tanda Penduduk, kata sandi, dan/atau informasi lain yang dapat menunjukan identitas diri Anda, data visual, yang dapat diidentifikasi atau diverifikasi melalui perangkat Anda, perangkat-perangkat yang terpasang di Toko offline Kami atau lokasi-lokasi lainnya yang Kami tentukan sebagai bagian dari tindakan keamanan dan pencegahan kejahatan;
  • Data pembayaran yang terdiri antara lain atas (i) nomor rekening dari Anda, (ii) nomor kartu kredit/debit/e-payment, termasuk nomor/kode untuk identifikasi atau verifikasinya, tanggal kadaluarsa kartu Anda, (iii) informasi mengenai metode yang dipilih untuk melakukan pembayaran, rincian tagihan, data transaksi dan/atau data lain yang relevan yang diperlukan untuk mengkonfirmasi pembayaran;
  • Data teknis digital yang terdiri dari (i) IP Address yang digunakan oleh Anda saat mengakses Aplikasi Kami, (ii) history penggunaan Aplikasi Kami, (iii) produk yang sering diakses atau dilihat, dan (iv) durasi yang digunakan oleh masing-masing Anda dalam mengakses Aplikasi Kami, (v) data terkait penggunaan perangkat yang digunakan untuk mengakses Aplikasi Kami, (vi) cookies  yang dapat Kami gunakan untuk mengidentifikasi aktivitas Anda pada Aplikasi Kami, maupun data lainnya yang dapat membantu Anda untuk mendapatkan informasi yang relevan terkait produk yang diinginkan dan/atau informasi yang telah dipersonalisasikan sesuai kebutuhan Anda, (v) Informasi yang dikirim atau terhubung dengan perangkat yang digunakan untuk mengakses dan/atau menggunakan Aplikasi;
  • Foto yang diambil untuk tujuan penyerahan bukti pengiriman, atau rekaman audio atau video yang Anda bagikan kepada Kami;
  • Data Anda saat terhubung ke Aplikasi dengan menggunakan kredensial dari situs jejaring sosial seperti facebook, google, instagram dan/atau media sosial lainnya;
  • informasi mengenai selera dan preferensi Anda baik ketika Anda memberitahu Kami mengenai hal tersebut maupun melalui analisa lalu-lintas Anda, termasuk melalui penggunaan cookies;
  • Data yang diperoleh dari Aplikasi atau sumber lain yang terhubung dengan Aplikasi, termasuk namun tidak terbatas pada geo-location (GPS) dari rekan usaha Kami yang turut membantu Kami dalam mengembangkan dan menyajikan layanan-layanan Aplikasi kepada Anda;
  • Informasi lain apapun tentang Anda saat Anda mendaftarkan diri untuk mengakses dan/atau menggunakan layanan Kami baik di dalam Aplikasi atau Toko offline Kami dan informasi yang berkaitan dengan bagaimana Anda menggunakan Aplikasi Kami, termasuk informasi yang Kami dapat dari lembaga pencegahan penipuan, direktori bisnis, lembaga pemeriksaan kredit, lembaga perhitungan tagihan, lembaga penyedia jaringan, sejauh Kami memiliki dasar hukum atau kepentingan untuk melakukannya.
 
 
Dengan ini Anda setuju untuk menyerahkan kepada Kami setiap Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang benar, akurat, terbaru (update), tidak menyesatkan dan Anda setuju dari waktu ke waktu untuk memberitahukan Kami setiap perubahan atas Data Pribadi dan/atau Data Transaksi tersebut. Jika Kami perlukan, setiap waktu Anda akan menyerahkan kepada Kami dokumentasi atau informasi lebih lanjut agar Kami dapat melakukan verifikasi atas Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang Anda berikan kepada Kami tersebut.
 
 
3. Tujuan Pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi
 
Dengan ini Anda memberikan pesetujuan secara tegas kepada Kami, untuk Kami dapat memproses Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda untuk satu atau lebih dari tujuan-tujuan, termasuk tetapi tidak terbatas pada:
 
  • Melakukan verifikasi maupun mengidentifikasi Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda pada saat mengakses dan/atau menggunakan Aplikasi dan/atau pada saat Anda mengunjungi Toko offline Kami, penyediaan fitur untuk memberikan, mewujudkan dan memperbaiki produk dan layanan pada Aplikasi dan/atau Toko offline Kami, mempertahankan dan memberikan setiap pembaruan perangkat lunak dan/atau pembaruan lainnya serta dukungan yang mungkin diperlukan dari waktu ke waktu untuk memastikan kelancaran layanan Aplikasi, menggunakan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda untuk meningkatkan kinerja maupun layanan Kami baik melalui Aplikasi dan/atau Toko offline, mengumpulkan dan mengolah Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda untuk kepentingan Kami maupun Anda.
  • Promosi, survei, analisis perilaku Anda dalam menggunakan layanan Kami, riset pasar, termasuk memberikan pengumuman, ucapan salam, atau hal relevan lainnya dengan tujuan meningkatkan penjualan produk Kami, pengembangan usaha dan/atau meningkatkan layanan Kami maupun untuk penyediaan manfaat lain kepada Anda baik melalui Aplikasi, maupun Layanan Kami di Toko offline.
  • Menjalin komunikasi Kami dengan Anda atau sebaliknya, termasuk tetapi tidak terbatas untuk menanggapi pertanyaan, komentar Anda atas layanan Kami di Aplikasi dan/atau Toko offline Kami, informasi mengenai produk, penawaran dan/atau promosi, atau informasi lainnya yang berkenaan dengan layanan Kami baik dilakukan melalui media seperti telepon, layanan pesan singkat (SMS), email, layanan pesan singkat dalam aplikasi (seperti WhatsApp), atau media lainnya
  • Memahami, mengidentifikasi dan menganalisa pola penggunaan Anda atas Aplikasi dan layanan Kami lainnya, termasuk preferensi Anda atas produk, frekuensi penggunaan Aplikasi, mengidentifikasi pola belanja Anda maupun penggunaan Anda atas layanan Kami, sehingga Kami dapat menyediakan Anda pelayanan dan penawaran Produk dan/atau layanan yang sesuai dengan kebutuhan Anda, baik yang disediakan oleh Kami atau afiliasi Kami atau pihak lain yang bekerjasama dengan Kami.
  • Melakukan pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi untuk tujuan-tujuan lain, dengan afiliasi atau pihak lain yang bekerjasama dengan Kami termasuk tetapi tidak terbatas pada (i) melakukan fungsi tertentu atas nama Kami, seperti mengirimkan barang pesanan Anda, menerima dan/atau memproses pembayaran dari Anda, melakukan pengolahan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi termasuk melakukan penyimpanan; (ii) mengadakan kegiatan penelitian, analisis dan pengembangan, analisis data, survei, pengembangan produk dan layanan, dan/atau pembuatan profil Anda, menganalisis bagaimana Anda menggunakan layanan Kami termasuk Aplikasi, meningkatkan layanan Kami di Aplikasi dan/atau Toko offline Kami atau produk Kami dan/atau meningkatkan pengalaman Anda pada saat menggunakan layanan Kami; (iii) melakukan evaluasi, penjualan, pemasaran dan periklanan berdasarkan atas pola penggunaan atau belanja Anda di Aplikasi maupun layanan Kami lainnya;  (iv) mengirimkan kepada Anda melalui berbagai media komunikasi, informasi pemasaran dan promosi serta materi yang berkaitan dengan produk dan/atau layanan (termasuk, tetapi tidak terbatas pada produk dan/atau layanan pihak lain yang bekerjasama dengan Kami) yang mana Kami (dan/atau afiliasi, atau pihak lain yang bekerjasama dengan Kami) dapat menawarkan, menjual, memasarkan atau mempromosikan, baik produk atau layanan yang ada sekarang, atau dibuat di waktu mendatang kepada Anda; (v) menanggapi permintaan dari aparat penegak hukum dan/atau dalam menanggapi proses hukum atau mematuhi sebagaimana diwajibkan oleh setiap hukum atau perintah pengadilan dan/atau instansi yuridis terkait; (vi) diperlukan pengungkapan untuk melindungi hak-hak hukum Kami atau untuk melindungi diri Kami atau orang lain. Sebagai contoh, Kami dapat berbagi informasi untuk mengurangi risiko penipuan atau jika seseorang menggunakan atau mencoba untuk menggunakan Aplikasi untuk alasan ilegal atau untuk melakukan penipuan; (vii) mengungkapkan dan/atau mentransfer Data Pribadi/Data Transaksi Anda atau hasil analisis, profiling, preferensi Anda kepada mitra atau pihak lain yang memiliki kerjasama dengan Kami; (viii) personalisasi layanan; (ix) pengelolaan program loyalitas; (x) segmentasi Pelanggan; (xii) meningkatkan efektivitas pemasaran; (xiii) peningkatan keamanan data; (xiv) pemeliharaan hubungan Pelanggan.
 
 
Sehubungan dengan tujuan pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda sebagaimana dijelaskan di atas, Kami mungkin perlu mengungkapkan dan/atau melakukan transfer Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda kepada mitra atau pihak lain yang memiliki kerjasama dengan Kami termasuk penyedia layanan pihak lain yang bekerjasama dengan Kami dan/atau afiliasi atau perusahaan terkait Kami baik yang berlokasi di dalam atau di luar wilayah Indonesia. Meskipun demikian, penyedia layanan dan/atau afiliasi Kami atau perusahaan terkait dan/atau pihak lainnya, termasuk perusahaan penyedia layanan terkait teknologi informasi (termasuk layanan infrastuktur, cloud computing, perangkat lunak, analisa data) tersebut hanya akan mengelola dan/atau memanfaatkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda sehubungan dengan satu atau lebih tujuan sebagaimana diatur dalam Kebijakan Privasi ini dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan-undangan yang berlaku.
 
 
Karena tujuan Kami dapat memroses Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda tergantung pada situasi yang dihadapi sekarang dan/atau yang akan datang, tujuan tersebut mungkin tidak tertera di atas, akan tetapi, Kami akan memberi tahu Anda tentang tujuan lain semacam itu untuk memperoleh persetujuan Anda sebagaimana ditetapkan dalam Kebijakan Privasi ini, kecuali pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi dapat dilakukan tanpa persetujuan Anda berdasarkan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
 
 
Tidak dalam hal apapun Kami dapat menjamin pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda yang diperoleh oleh pihak lain, baik yang terkait dengan Aplikasi atau layanan Kami lainnya maupun tidak, Kami berupaya secara wajar untuk melindungi Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda, Kami senantiasa berusaha meningkatkan standar perlindungan atas layanan Kami baik di Aplikasi maupun Toko offline Kami, adapun demikian  Anda dengan ini setuju untuk membebaskan Kami dalam hal terjadi penyalahgunaan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang dilakukan oleh pihak lain di luar kendali Kami, oleh karena itu Kami sangat menyarankan agar Anda selalu memperbaharui data Anda, Aplikasi maupun perangkat lunak yang Anda pergunakan, serta tidak mengungkapkan kata sandi Anda kepada pihak mana pun.
 
 
4. Penyimpanan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi 
 
 
Anda dengan ini memberikan persetujuan secara tegas kepada Kami, untuk menyimpan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi, untuk tujuan sebagaimana dijelaskan dalam Kebijakan Privasi ini. Kami dapat menyimpan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi di pusat data yang dikelola baik oleh Kami atau oleh penyedia layanan yang Kami tunjuk.
 
 
Anda dengan ini juga secara tegas memberikan persetujuan kepada Kami bahwa Data Pribadi dan/atau Data Transaksi dapat disimpan atau diproses di luar negeri oleh pihak yang bekerjasama dengan Kami atau oleh penyedia layanan, vendor, pemasok, kontraktor, atau afiliasi Kami. Dalam hal tersebut, Kami akan memastikan bahwa Data Pribadi dan/atau Data Transaksi tersebut tetap terlindungi sesuai dengan komitmen Kami dalam Kebijakan Privasi ini.
 
 
Mohon diperhatikan bahwa masih ada kemungkinan bahwa beberapa Data Pribadi dan/atau Data Transaksi disimpan dan/atau dikuasai oleh pihak lain termasuk institusi pemerintah dengan cara tertentu. Dalam hal Kami membagikan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda kepada institusi pemerintah yang berwenang dan/atau institusi lainnya yang dapat ditunjuk oleh pemerintah yang berwenang atau memiliki kerja sama dengan Kami, Anda menyetujui dan mengakui bahwa penyimpanan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda oleh institusi terkait akan mengikuti kebijakan penyimpanan data masing-masing institusi tersebut.
 
 
Jika Anda memiliki kekhawatiran tentang penanganan atau perlakuan Kami terhadap Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda atau jika Anda yakin bahwa privasi Anda telah dilanggar, Anda dapat menghubungi Kami melalui layanan pelanggan Kami.
 
 
5. Pengungkapkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi
 
 
Anda dengan ini memberikan persetujuan secara tegas kepada Kami, bahwa dalam rangka pemberian maupun peningkatan layanan Kami kepada Anda termasuk dalam rangka program keanggotaan loyalty berikut benefitnya, salah satunya PT Zup Loyalti Indonesia (“ZU”) terkait program loyalitas ZU, Kami dapat menunjuk atau bekerjasama dengan pihak ketiga dan Kami dapat menggunakan atau mengungkapkan dan/atau mentransfer Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda, sehubungan dengan penyediaan layanan mereka kepada Kami. Pihak ketiga tersebut termasuk namun tidak terbatas pada:
 
  • Afiliasi Kami, mitra, partner, atau pihak lain yang bekerjasama dengan Kami, yang dapat memiliki aspek komersial untuk kepentingan layanan Kami dan/atau tujuan pengembangan bisnis Kami, baik yang terkait dengan bisnis kami maupun berkenaan dengan upaya kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan, pencegahan fraud/ penipuan/ kriminal lainnya;
  • Saat Anda menggunakan layanan pihak lain yang bekerjasama dan terhubung dengan Kami, Kami perlu bertukar informasi dengan mereka sebagai bagian dari pengelolaan hubungan tersebut dan Akun, misalnya, agar dapat mengidentifikasi pesanan Anda dan dapat membayar mereka.
 
 
6. Manajemen fraud dan penegakan hukum
 
 
Kami akan merilis informasi jika wajar untuk tujuan melindungi Kami dari penipuan, membela hak atau properti Kami, atau untuk melindungi kepentingan Pengguna. Kami juga mungkin perlu mengungkapkan informasi Anda untuk mematuhi kewajiban sehubungan dengan kepentingan pertahanan dan keamanan nasional, serta kewajiban hukum Kami untuk menanggapi tuntutan hukum pihak berwenang. Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda hanya akan diberikan jika Kami dengan itikad baik percaya bahwa Kami berkewajiban untuk melakukannya sesuai dengan hukum dan berdasarkan evaluasi menyeluruh dari semua persyaratan hukum.
 
 
7. Dalam Hal Terjadi Aksi Korporasi (Penggabungan, Penjualan, atau Kepailitan)
 
 
Dalam hal Kami diambil alih oleh atau melakukan penggabungan dengan suatu entitas pihak ketiga, maka Kami berhak untuk memindahtangankan atau mengalihkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda sebagai bagian dari penggabungan, pengambilalihan, penjualan, atau perubahan kendali lainnya. Seandainya terjadi peristiwa kepailitan, bangkrut, reorganisasi, pengawasan kurator, atau penyerahan demi kepentingan kreditur, terhadap Kami, atau penerapan hukum atau prinsip-prinsip keadilan yang mempengaruhi hak kreditur secara umum, Kami mungkin tidak dapat mengendalikan bagaimana Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda akan diperlakukan, dialihkan, atau digunakan.
 
 
8. Transfer Data Pribadi Dan/Atau Data Transaksi ke Luar Wilayah Hukum Republik Indonesia
 
 
Anda dengan ini memberikan persetujuan secara tegas kepada Kami, bahwa dalam rangka pengolahan, penyimpanan, penggunaan maupun pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi, Kami dapat melakukan transfer Data Pribadi dan/atau Data Transaksi termasuk dalam rangka program loyalti kepada pihak lain yang bekerjasama dengan Kami atau afiliasi Kami baik di wilayah negara Republik Indonesia maupun di negara-negara di luar wilayah negara Republik Indonesia. 
Anda mengerti dan dengan ini memberikan persetujuan kepada Kami untuk membagikan kepada ZU bukti persetujuan Anda terhadap syarat dan ketentuan ini maupun syarat dan ketentuan ZU. 
 
 
9. Keamanan Data Pribadi Dan/Atau Data Transaksi 
 
 
Anda menyadari bahwa pengiriman data melalui internet tidak pernah sepenuhnya aman, tidak ada yang dapat menjamin 100% keamanan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang disediakan atau dikirimkan kepada Kami oleh Anda, sehingga Anda wajib menyadari risiko yang mungkin muncul tersebut harus ditanggung oleh Anda sendiri. Kami berusaha semaksimal dan sewajar mungkin untuk melindungi setiap Data Pribadi dan/atau Data Pribadi Anda dari akses, penggunaan, modifikasi, pengambilan dan/atau pengungkapan tidak sah dengan menggunakan sejumlah tindakan dan prosedur keamanan, termasuk verifikasi dengan menggunakan kata sandi dan/atau kode OTP (One Time Password) Anda, namun demikian harap dipahami bahwa tidak ada sistem yang akan sepenuhnya aman. 
 
 
Mohon diperhatikan bahwa masih ada kemungkinan bahwa beberapa Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda disimpan oleh pihak lain, termasuk instansi penyelenggara negara yang berwenang. Dalam hal Kami membagikan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda kepada instansi penyelenggara negara yang berwenang dan/atau instansi lainnya yang ditunjuk oleh pemerintah yang berwenang, Anda menyetujui dan mengakui bahwa penyimpanan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda akan mengikuti kebijakan data privasi masing-masing instansi tersebut.
 
 
10. Pengambil Keputusan Otomatis
 
 
Dalam beberapa kasus, penggunaan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi oleh Kami, dapat menghasilkan pengambilan keputusan otomatis (termasuk profiling) yang secara hukum mempengaruhi Anda atau yang secara signifikan mempengaruhi Anda.
Keputusan otomatis adalah keputusan mengenai Anda yang dibuat secara otomatis berdasarkan hasil keputusan komputer (menggunakan algoritma perangkat lunak), tanpa adanya ulasan yang berasal dari manusia dimana keputusan tersebut memiliki pengaruh hukum atau pengaruh signifikan lainnya. Sejauh diizinkan dan mengikuti peraturan perundang-undangan, Kami dapat menggunakan analisis otomatis untuk membuat prediksi seperti jenis layanan Kami yang Anda minati, atau pengambilan keputusan otomatis untuk mencegah pencurian, penipuan, atau kejahatan lainnya. Solusi kecerdasan buatan yang diberikan oleh Kami dapat mengarah pada pemrosesan data secara otomatis di berbagai bidang. Apabila pengambilan keputusan otomatis Kami memberi efek hukum atau secara signifikan mempengaruhi Anda, Kami akan menerapkan langkah-langkah untuk melindungi hak-hak Anda, termasuk Anda berhak untuk mengajukan keberatan dengan cara menghubungi layanan pelanggan Kami.
 
 
11. Hak Anda
 
 
Di bawah ini Kami menjelaskan detail tentang bagaimana Anda dapat menggunakan hak Anda. Jika Anda memiliki pertanyaan atau tidak dapat menemukan jawabannya, silakan hubungi tim layanan pelanggan Kami. Kami berhak menolak permintaan Anda untuk mengakses, memperbaiki dan/atau menghapus, sebagian atau seluruh Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda yang Kami kuasai, jika diizinkan atau diharuskan berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku, terutama jika permintaan tersebut dapat berdampak mengenai hal-hal seperti namun tidak terbatas pada:
 
  • membahayakan keselamatan, kesehatan fisik atau mental Anda dan/atau orang lain; dan/atau
  • ada dampak pengungkapan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi orang lain; dan/atau
  • bertentangan dengan kepentingan pertahanan dan keamanan negara; dan/atau
  • alasan permintaan tidak relevan bagi Anda dan/atau aktivitas pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang Kami lakukan.Atas permintaan Anda untuk mengakses, memperbaiki dan/atau menghapus, sebagian atau seluruh Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda yang Kami kuasai tersebut di atas, bila dapat Kami penuhi, maka Kami dapat membebankan biaya yang wajar kepada Anda. 
 
 
Hak untuk mengakses Data Pribadi dan/atau Data Transaksi
Untuk mengajukan permintaan ini, Anda dapat menghubungi tim layanan pelanggan Kami.
 
 
Hak portabilitas Data Pribadi dan/atau Data Transaksi
Pengguna berhak meminta untuk mentransfer Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang telah dikumpulkan ke organisasi lain, atau langsung kepada Pengguna, dalam kondisi tertentu.
 
 
Hak untuk mengoreksi Data Pribadi dan/atau Data Transaksi
Anda memiliki hak untuk meminta perbaikan data dalam hal terdapat Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang keliru, agar Anda (i) tetap dapat memanfaatkan layanan Kami secara maksimal, (ii) tetap dapat mengakses dan/atau memanfaatkan Aplikasi Kami. Untuk menghindari keragu-raguan, dalam hal Anda yang tidak melengkapi identitas sedangkan identitas diperlukan untuk melaksanakan perjanjian yang disepakati, terdapat kemungkinan Kami tidak dapat menyediakan layanan terkait, maka Anda harus bertanggung jawab atas kelalaian dan/atau kegagalan Anda dalam menyampaikan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi secara lengkap dan benar.
Anda dapat menghubungi tim layanan pelanggan Kami untuk memperbaiki Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda, jika informasi tersebut tidak akurat. Anda dianjurkan untuk aktif dalam memastikan keakuratan dan pemutakhiran data Anda dari waktu ke waktu.
 
 
Hak untuk menolak, membatasi atau menarik kembali persetujuan penggunaan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi
Anda berhak, dalam keadaan tertentu, untuk menolak, membatasi atau menarik kembali persetujuan atas pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda oleh Kami. Untuk informasi lebih lanjut atau untuk menggunakan hak ini, silakan hubungi layanan pelanggan Kami. Jika hal ini berkaitan dengan keputusan otomatis yang dilakukan pada Anda (artinya tanpa keterlibatan manusia), Anda tetap dapat memberi tahu Kami dan Kami akan meninjau permintaan Anda terlebih dahulu. Namun, tidak tersedianya atau terbatasnya informasi Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda dapat menyebabkan penghentian layanan Kami, penghapusan Akun atau pengakhiran hubungan kontraktual Anda dengan Kami, dengan semua hak dan kewajiban yang muncul tetap dipenuhi sepenuhnya. Setelah menerima penarikan persetujuan dari Anda, Kami akan menginformasikan Anda tentang konsekuensi yang mungkin terjadi dari penarikan tersebut sehingga Anda dapat memutuskan apakah Anda tetap ingin menarik persetujuan.
 
 
Hak untuk berhenti berlangganan milis Kami
Kami dan dan/atau pihak ketiga lainnya yang berhubungan dengan Kami untuk kepentingan kegiatan komersial dan/atau non-komersial dapat mengirimkan Anda pemasaran langsung, iklan, dan komunikasi promosi melalui aplikasi push-notification, pesan melalui website dan aplikasi, pos, platform chat, media sosial, dan email (“Materi Pemasaran”) jika Anda telah setuju untuk berlangganan milis Kami, dan/atau setuju untuk menerima Materi Pemasaran dan/atau promosi dari Kami. Anda dapat memilih untuk tidak menerima komunikasi pemasaran tersebut kapan saja dengan mengklik pilihan “berhenti berlangganan” yang ada dalam pesan yang bersangkutan, metode lain yang tersedia pada media promosi tersebut atau silakan hubungi layanan pelanggan Kami.
Mohon perhatikan bahwa jika Anda memilih untuk tidak menerima Materi Pemasaran, Kami masih dapat mengirimi Anda pesan-pesan non-promosi, seperti tanda terima atau data tentang akun Anda.
 
 
Hak untuk menghapus data Anda dan Retensi
Apabila Anda meminta, Kami akan menghapus Data Pribadi dan/atau Data Transaksi agar data tersebut tidak lagi mengidentifikasi Anda, kecuali apabila Kami secara hukum diperbolehkan atau disyaratkan untuk menyimpan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi tertentu atau menyimpan dengan cara menganonimkan data atau menerapkan pseudonomisasi, termasuk namun tidak terbatas pada situasi berikut ini:
 
  • apabila Kami perlu untuk menyimpan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi untuk memenuhi kewajiban hukum bagi Kami, termasuk namun tidak terbatas pada kewajiban terkait pajak, pelaksanaan audit, dan/atau pelaksanaan hukum yang berlaku bagi Kami, Kami akan menyimpan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang diperlukan selama jangka waktu yang disyaratkan oleh hukum yang berlaku; dan/atau 
  • apabila diperlukan untuk kepentingan bisnis Kami yang sah, seperti pencegahan tindak pidana pencucian uang, peningkatan layanan Kami (termasuk penjualan produk dan/atau jasa Kami) dan/atau untuk menjaga keamanan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi.
Kami berusaha untuk hanya memproses dan menyimpan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda selama Kami membutuhkannya. Dalam keadaan tertentu Anda memiliki hak untuk meminta Kami menghapus Data Pribadi dan/atau Data Transaksi dengan cara menghubungi layanan pelanggan Kami. Jika keanggotaan Anda dengan Kami telah berakhir, Kami mungkin masih memiliki alasan yang sah untuk memproses Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda.
 
Sejak penghapusan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi, baik itu diminta oleh Anda sesuai Kebijakan Privasi ini dan/atau dihapus oleh Kami sesuai Kebijakan Privasi ini dan/atau peraturan hukum yang berlaku, Kami mempunyai masa rentensi selama 10 (sepuluh) tahun untuk menyimpan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda atau dapat sangat bervariasi berdasarkan jenis informasi dan cara penggunaannya dan periode penyimpanan Kami didasarkan pada kriteria yang mencakup periode penyimpanan yang dipersyaratkan secara hukum, proses pengadilan yang tertunda atau potensial, kekayaan intelektual atau hak kepemilikan Kami, persyaratan berdasarkan perjanjian/kontrak, arahan atau kebutuhan operasional, dan pengarsipan sejarah. Setelah masa retensi tersebut berakhir maka Kami akan memusnahkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
 
 
12. Cookie dan Teknologi Lain 
Cookie adalah file teks kecil yang ditempatkan pada perangkat Pengguna untuk menyimpan data yang dapat dipanggil kembali oleh server web di domain yang menempatkan cookie. Data ini sering terdiri dari serangkaian angka dan huruf secara unik mengidentifikasi perangkat Anda, tetapi juga dapat berisi informasi lain, Kami menggunakan cookie dan akan menempatkan cookie. Penempatan cookie dan teknologi serupa untuk memungkinkan untuk memerangi penipuan, menganalisis kinerja produk. Layanan Kami juga menggunakan cookie termasuk untuk:
 
  • menyimpan preferensi Pengguna dan pengaturan pada perangkat Pengguna, dan untuk meningkatkan pengalaman Pengguna. Misalnya menyimpan preferensi pilihan Bahasa, mencegah pengaturan preferensi berulang kali;
  • mengautentikasi Anda, layanan Kami menyimpan pengguna ID unik dan waktu masuk Anda dalam cookie terenskripsi di perangkat Anda. Cookie ini memungkinkan Andauntuk berpindah dari halaman ke halaman dalam situs tanpa harus masuk lagi pada setiap halaman. Anda juga dapat menyimpan informasi masuk;
  • memproses informasi, serta mendeteksi penipuan dan penyalahgunaan;
  • menyimpan dan mengingat informasi yang Anda berikan ke situs web – layanan Kami;
  • memungkinkan Anda memberikan umpan balik;
  • mengumpulkan penggunaan dan data kinerja (analisa), misalnya menggunakan cookie untuk menghitung jumlah pengunjung dan untuk mengembangkan statistik lain tentang pengoperasian layanan Kami;
  • memahami dan meningkatkan kinerja Kami (performa).
 
 
Bagaimana Kami mengelola cookie?
Anda dapat mengatur browser atau aplikasi untuk tidak menerima cookie, dan Aplikasi dapat memberi tahu cara menghapus cookie. Namun, dalam beberapa kasus, beberapa fitur layanan Kami mungkin tidak berfungsi sebagai hasilnya.
 
 
Perangkat seluler pada umumnya (iOS dan Android) memiliki pengaturan sehingga Aplikasi tidak dapat mengakses data tertentu tanpa persetujuan dari Anda. Dengan memilih untuk menggunakan dan memberikan akses terhadap aplikasi, maka Anda diwajibkan untuk membaca dan memahami terkait Kebijakan Privasi.
 
 
13. Pilihan Anda dan Transparansi 
 
 
Perangkat seluler pada umumnya memiliki pengaturan tertentu sehingga Aplikasi tidak dapat mengakses data tertentu tanpa persetujuan dari Anda. Dengan menggunakan Aplikasi dan memberikan akses terhadap Aplikasi, Anda dianggap memberikan persetujuannya terhadap pengumpulan dan penggunaan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi dalam perangkat seluler Anda.
 
 
Anda dapat memiliki kesempatan untuk memberikan penilaian dan ulasan atas Aplikasi. Informasi ini mungkin dapat dilihat secara publik.
 
 
Anda dapat mengakses dan mengubah informasi seperti nomor telepon, tanggal lahir, jenis kelamin, daftar alamat, metode pembayaran, dan rekening bank melalui fitur pengaturan pada Aplikasi, kecuali data yang tidak diperkenankan untuk diubah. Anda menjamin bahwa seluruh perubahan data atau informasi dimaksud adalah akurat, benar, dan sah secara hukum.
 
 
Anda dapat menarik diri (opt-out) dari informasi atau notifikasi berupa buletin, ulasan, diskusi produk, pesan pribadi, atau pesan yang Kami kirimkan melalui fitur pengaturan yang tersedia pada Aplikasi. Kami tetap dapat mengirimkan pesan atau email berupa keterangan Data Transaksi atau informasi terkait Akun Anda.
 
 
Anda secara tegas menyetujui, bahwa Kami mungkin mengirimkan pesan atau email berupa keterangan Data Transaksi atau informasi terkait Akun Anda.
 
 
14. Pengaduan Terhadap Pelindungan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi
 
 
Jika Anda memiliki kekhawatiran tentang penanganan atau perlakuan Kami terhadap Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda atau jika Anda yakin bahwa privasi Anda telah dilanggar, Anda dapat menghubungi Kami melalui layanan pelanggan Kami yang tercantum dalam Aplikasi.
 
 
Sedapat mungkin Kami akan menindaklanjuti keluhan Anda dan berupaya untuk memberikan tanggapan terhadap keluhan tersebut dalam kurun waktu yang wajar.
 
 
15. Hubungi Kami 
 
 
Dalam hal Anda memiliki pertanyaan, komentar, keluhan, atau klaim mengenai Kebijakan Privasi ini atau Anda ingin mendapatkan akses dan/atau melakukan koreksi terhadap Data Pribadi dan/atau Data Transaksi milik Anda, silakan hubungi layanan pelanggan Kami yang tersedia di Aplikasi. 
 
 
16. Pembaharuan Kebijakan Privasi
 
 
Kami dapat memperbarui, memodifikasi, menambah, mengubah atau menghilangkan sebagian dari Kebijakan Privasi ini kapan saja dan setiap perubahan yang Kami buat terhadap Kebijakan Privasi ini akan ditampilkan dalam Aplikasi maupun disampaikan kepada Anda dalam bentuk notifikasi lainnya seperti email atau media lainnya. 
Anda diwajibkan untuk mengunjungi Aplikasi atau membuka email/notifikasi pemberitahuan tersebut secara berkala untuk membaca, memahami dan menyetujui perubahan tersebut.  
Dengan Anda tetap mengakses dan menggunakan Aplikasi, maka Anda mengakui bahwa Anda telah membaca, mengerti, menyetujui, dan menerima Kebijakan Privasi yang ada berikut setiap perubahannya.
 
 
17. Kebijakan Privasi Situs/Aplikasi Lain 
 
 
Ketentuan yang diatur dalam Kebijakan Privasi ini hanya terbatas pada akses dan/atau layanan Kami pada Anda. Kami tidak bertanggung jawab atas Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda, yang diperoleh dari atau Anda berikan pada situs-situs atau layanan-layanan atau aplikasi-aplikasi pihak lain yang mana tautan tersebut dapat diarahkan pada saat Anda menggunakan layanan Kami.
 
 
Kebijakan Privasi ini merupakan satu kesatuan dan bagian yang tidak terpisahkan dari Syarat dan Ketentuan. Kecuali ditentukan lain dalam Kebijakan Privasi ini, istilah-istilah yang menggunakan huruf besar dalam Kebijakan Privasi ini mempunyai definisi yang sama dengan definisi yang tercantum dalam Syarat dan Ketentuan.
 
 
 
Versi: 15 Agustus 2024  
 
 
 
 
 
 
 
 
KEBIJAKAN PRIVASI ZU
 
Kami dengan serius bertanggung jawab berdasarkan hukum dan peraturan yang berlaku tentang Pelindungan Data Pribadi dan berkomitmen untuk menghormati hak dan masalah privasi semua pengguna yang mengakses, memanfaatkan, dan terdaftar dalam Program Loyalitas ZU. Kami mengakui pentingnya Data Pribadi yang telah Anda percayakan kepada Kami dan percaya bahwa Kami bertanggung jawab untuk memproses Data Pribadi Anda dengan baik dan dengan ini Anda menyetujui seluruh syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan yang termuat dalam Kebijakan Privasi ini.
 
Kebijakan Privasi ini dirancang untuk membantu Anda memahami bagaimana Kami memproses Data Pribadi Anda. Proses tersebut termasuk namun tidak terbatas pada memperoleh, memproses, menganalisis, menyimpan, memperbaiki, memperbarui, menampilkan, mentransfer, mengungkapkan, menghapus, dan memusnahkan Data Pribadi yang Anda berikan melalui Aplikasi kepada Kami.
 
Kebijakan Privasi ini merupakan satu kesatuan dan bagian yang tidak terpisahkan dari Syarat dan Ketentuan Program Loyalitas ZU. Kecuali ditentukan lain dalam Kebijakan Privasi ini, istilah-istilah yang menggunakan huruf besar dalam Kebijakan Privasi ini mempunyai definisi yang sama dengan definisi yang tercantum dalam Syarat dan Ketentuan Program Loyalitas ZU.
 
Dengan menggunakan Aplikasi dan terdaftar dalam Program Loyalitas ZU, Anda menyetujui penggunaan informasi sesuai dengan Kebijakan Privasi ini.
 
1. DEFINISI: 
  • Data Pribadi berarti data tentang orang perseorangan yang teridentifikasi atau dapat diidentifikasi secara tersendiri atau dikombinasikan dengan informasi lainnya baik secara langsung maupun tidak langsung melalui sistem elektronik atau non-elektronik Anda.
  • Data Transaksi berarti data yang terkait dengan transaksi dan/atau aktivitas yang Anda lakukan dengan Merchant dan/atau pada saat menggunakan layanan Kami.
 
2. PEROLEHAN DATA PRIBADI DAN/ATAU DATA TRANSAKSI 
Kami dapat memperoleh Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda dari berbagai sumber, termasuk tetapi tidak terbatas pada saat Anda menggunakan Aplikasi, saat Anda terdaftar dalam Program Loyalitas ZU, saat Anda menghubungi atau mengirim email kepada Kami atau berkomunikasi dengan Kami melalui media sosial atau suatu situs, saat Anda berpartisipasi dalam acara atau promosi Kami maupun saat Anda mengirimkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda kepada Kami dengan alasan apapun, juga melalui induk, afiliasi dan anak perusahaan Kami, serta mitra bisnis dan pihak ketiga lainnya.
 
 
Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang mungkin Kami peroleh termasuk tetapi tidak terbatas pada: 
Identitas Anda dapat berupa antara lain nama, nomor telepon, alamat email, tanggal lahir, jenis kelamin, kata sandi, dan/atau informasi lain yang dapat menunjukan identitas diri Anda, yang dapat diidentifikasi atau diverifikasi melalui perangkat Anda;
Data transaksi dan/atau data lain yang relevan yang diperlukan untuk mengkonfirmasi transaksi dan jumlah pembayaran;
 
Kami dapat menggabungkan data yang diperoleh dari sumber-sumber di atas dengan data lain yang Kami miliki.
Dengan ini Anda menyatakan bahwa setiap Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda adalah benar, akurat, terbaru (updated), tidak menyesatkan dan Anda setuju dari waktu ke waktu untuk memberitahukan kepada Kami setiap perubahan atas Data Pribadi dan/atau Data Transaksi tersebut. Setiap waktu Anda setuju untuk menyerahkan kepada Kami dokumentasi atau informasi lebih lanjut dalam hal diperlukan verifikasi atas Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang Anda berikan kepada Kami tersebut.
 
3. TUJUAN PEMROSESAN DATA PRIBADI DAN/ATAU DATA TRANSAKSI
Kami menggunakan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda untuk berbagai tujuan, termasuk tetapi tidak terbatas pada:
 
  • Menyediakan layanan Program Loyalitas ZU, pengembangan usaha serta peningkatan layanan Kami kepada Anda.
  • Promosi, survei, analisis perilaku Anda dalam rangka pelaksanaan Program Loyalitas ZU, riset pasar, termasuk memberikan pengumuman, ucapan salam, atau hal relevan lainnya dengan tujuan menilai keberhasilan pemasaran dan mengoptimalkan strategi pemasaran Kami, maupun untuk penyediaan manfaat lain kepada Anda melalui Aplikasi.
  • Menjalin komunikasi Kami dengan Anda atau sebaliknya, termasuk tetapi tidak terbatas untuk menanggapi pertanyaan, komentar Anda atas layanan Kami, informasi mengenai layanan Kami baik dilakukan melalui media seperti telepon, layanan pesan singkat (SMS), email, layanan pesan singkat dalam aplikasi (seperti WhatsApp), atau media lainnya.
  • Memahami, mengidentifikasi dan menganalisa pola penggunaan Anda dalam rangka pelaksanaan Program Loyalitas ZU, termasuk frekuensi perolehan dan penukaran ZP Anda maupun penggunaan Anda atas layanan Kami, sehingga Kami dapat menyediakan pelayanan yang sesuai dengan kebutuhan Anda, baik yang disediakan oleh Kami atau afiliasi Kami atau pihak lain yang bekerjasama dengan Kami.
  • melakukan pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi untuk tujuan-tujuan lain termasuk tetapi tidak terbatas pada (i) melakukan fungsi tertentu atas nama Kami, seperti mengirimkan E-Voucher kepada Anda, melakukan pengolahan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi termasuk melakukan penyimpanan; (ii) mengadakan kegiatan penelitian, analisis dan pengembangan, analisis data, survei, pengembangan produk dan layanan, dan/atau pembuatan profil Anda, menganalisis bagaimana Anda menggunakan layanan Kami termasuk Aplikasi, untuk mengoptimalkan serta meningkatkan pengalaman Anda pada saat menggunakan layanan Kami; (iii) mengirimkan kepada Anda melalui berbagai media komunikasi, informasi pemasaran dan promosi serta materi yang berkaitan dengan produk dan/atau layanan (termasuk, tetapi tidak terbatas pada produk dan/atau layanan pihak lain yang bekerjasama dengan Kami) yang mana Kami (dan/atau afiliasi, atau pihak lain yang bekerjasama dengan Kami) dapat menawarkan, memasarkan atau mempromosikan layanan sehubungan dengan Program Loyalitas ZU yang ada sekarang, atau dibuat di waktu mendatang kepada Anda; (iv) menanggapi permintaan dari aparat penegak hukum dan/atau dalam menanggapi proses hukum atau mematuhi sebagaimana diwajibkan oleh setiap hukum atau perintah pengadilan dan/atau instansi yuridis terkait; (v) diperlukan pengungkapan untuk melindungi hak-hak hukum Kami atau untuk mencegah dan melindungi diri Kami atau orang lain terhadap penipuan, transaksi tidak sah, klaim dan kewajiban lainnya serta untuk pengelolaan risiko seperti mengindentifikasi peretas atau pengguna lainnya yang tidak sah; (vi) mengungkapkan Data Pribadi/Data Transaksi Anda atau hasil analisis, profiling, preferensi Anda kepada mitra atau pihak lain yang memiliki kerjasama dengan Kami; (vii) personalisasi layanan; (viii) segmentasi Pelanggan; (ix) meningkatkan efektivitas pemasaran; (x) peningkatan keamanan data; (xi) pemeliharaan hubungan Pelanggan.
Sehubungan dengan pengungkapan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda sebagaimana dijelaskan di atas, Kami mungkin perlu mengungkapkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda kepada penyedia layanan pihak lain yang bekerjasama dengan Kami dan/atau afiliasi atau perusahaan terkait Kami baik yang berlokasi di dalam atau di luar wilayah Indonesia. Meskipun demikian, penyedia layanan dan/atau afiliasi Kami atau perusahaan terkait dan/atau pihak lainnya, termasuk perusahaan penyedia layanan terkait teknologi informasi (termasuk layanan infrastruktur, cloud computing, perangkat lunak, analisa data) tersebut hanya akan mengelola dan/atau memanfaatkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda sehubungan dengan satu atau lebih tujuan sebagaimana diatur dalam Kebijakan Privasi ini dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan-undangan yang berlaku.
Karena tujuan Kami dapat memproses Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda tergantung pada situasi yang dihadapi sekarang dan/atau yang akan datang, tujuan tersebut mungkin tidak tertera di atas, akan tetapi, Kami akan memberitahu Anda tentang tujuan lain semacam itu untuk memperoleh persetujuan Anda sebagaimana ditetapkan dalam Kebijakan Privasi ini, kecuali pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi dapat dilakukan tanpa persetujuan Anda berdasarkan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
Tidak dalam hal apapun Kami dapat menjamin pemrosesan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda yang diperoleh oleh pihak lain, baik yang terkait dengan Aplikasi atau layanan Kami lainnya maupun tidak, Kami berupaya secara wajar untuk melindungi Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda, Kami senantiasa berusaha meningkatkan standar perlindungan atas layanan Kami, adapun demikian  Anda dengan ini setuju untuk membebaskan Kami dalam hal terjadi penyalahgunaan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang dilakukan oleh pihak lain di luar kendali Kami, oleh karena itu Kami sangat menyarankan agar Anda selalu memperbaharui data Anda, Aplikasi maupun perangkat lunak yang Anda pergunakan, serta tidak mengungkapkan kata sandi Anda kepada pihak mana pun.
 
4. PENYIMPANAN DATA PRIBADI DAN/ATAU DATA TRANSAKSI
Anda dengan ini memberikan persetujuan secara tegas kepada Kami, untuk menyimpan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi, untuk tujuan sebagaimana dijelaskan dalam Kebijakan Privasi ini. Kami dapat menyimpan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi di pusat data yang dikelola baik oleh Kami atau oleh penyedia layanan yang Kami tunjuk.
Anda dengan ini juga secara tegas memberikan persetujuan kepada Kami bahwa Data Pribadi dan/atau Data Transaksi dapat disimpan atau diproses di luar negeri oleh pihak yang bekerjasama dengan Kami atau oleh penyedia layanan, vendor, pemasok, kontraktor, atau afiliasi Kami. Dalam hal tersebut, Kami akan memastikan bahwa Data Pribadi dan/atau Data Transaksi tersebut tetap terlindungi sesuai dengan komitmen Kami dalam Kebijakan Privasi ini.
Mohon diperhatikan bahwa masih ada kemungkinan bahwa beberapa Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda disimpan dan/atau dikuasai oleh pihak lain termasuk institusi pemerintah dengan cara tertentu. Dalam hal Kami membagikan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda kepada institusi pemerintah yang berwenang dan/atau institusi lainnya yang dapat ditunjuk oleh pemerintah yang berwenang atau memiliki kerjasama dengan Kami, Anda menyetujui dan mengakui bahwa penyimpanan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda oleh institusi terkait akan mengikuti kebijakan penyimpanan data masing-masing institusi tersebut.
Jika Anda memiliki kekhawatiran tentang penanganan atau perlakuan Kami terhadap Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda atau jika Anda yakin bahwa privasi Anda telah dilanggar, Anda dapat menghubungi Kami melalui kontak Kami.
 
5. PENGUNGKAPAN DATA PRIBADI DAN/ATAU DATA TRANSAKSI
Anda dengan ini memberikan persetujuan secara tegas kepada Kami, bahwa dalam rangka pelaksanaan Program Loyalitas ZU, Kami dapat menunjuk atau bekerjasama dengan pihak ketiga dan Kami dapat menggunakan, membagikan dan/atau mengungkapkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda, hanya sebatas yang berhubungan dengan penyediaan layanan mereka kepada Kami. Pihak ketiga tersebut termasuk namun tidak terbatas pada afiliasi Kami, mitra, partner, atau pihak lain yang bekerjasama dengan Kami, yang dapat memiliki aspek komersial untuk kepentingan layanan Kami dan/atau tujuan pengembangan bisnis Kami, baik yang terkait dengan bisnis kami maupun berkenaan dengan upaya kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan, pencegahan fraud/ penipuan/ kriminal lainnya.
 
6. MANAJEMEN FRAUD DAN PENEGAKAN HUKUM 
Kami akan merilis informasi jika wajar untuk tujuan melindungi Kami dari penipuan, membela hak atau properti Kami, atau untuk melindungi kepentingan Anggota ZU. Kami juga mungkin perlu mengungkapkan informasi Anda untuk mematuhi kewajiban sehubungan dengan kepentingan pertahanan dan keamanan nasional, serta kewajiban hukum Kami untuk menanggapi tuntutan hukum pihak berwenang. Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda hanya akan diberikan jika Kami dengan itikad baik percaya bahwa Kami berkewajiban untuk melakukannya sesuai dengan hukum dan berdasarkan evaluasi menyeluruh dari semua persyaratan hukum.
 
7. DALAM HAL TERJADI AKSI KORPORASI (PENGAMBILALIHAN, PENGGABUNGAN, PENJUALAN, ATAU KEPAILITAN) 
Dalam hal Kami diambil alih oleh atau melakukan penggabungan dengan suatu entitas pihak ketiga, maka Kami berhak untuk memindahtangankan atau mengalihkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda sebagai bagian dari penggabungan, pengambilalihan, penjualan, atau perubahan kendali lainnya. Seandainya terjadi peristiwa kepailitan, bangkrut, reorganisasi, pengawasan kurator, atau penyerahan demi kepentingan kreditur, terhadap Kami, atau penerapan hukum atau prinsip-prinsip keadilan yang mempengaruhi hak kreditur secara umum, Kami mungkin tidak dapat mengendalikan bagaimana Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda akan diperlakukan, dialihkan, atau digunakan.
 
8. TRANSFER DATA PRIBADI DAN/ATAU DATA TRANSAKSI 
Anda dengan ini memberikan persetujuan secara tegas kepada Kami, bahwa Kami dapat melakukan transfer, menyimpan, menggunakan dan/atau mengolah Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda melalui mitra yang bekerjasama dengan Kami atau afiliasi Kami baik di wilayah negara Republik Indonesia maupun di negara-negara di luar wilayah negara Republik Indonesia. Kami akan memastikan bahwa transfer, penyimpanan, penggunaan dan/atau pengolahan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang dilakukan di negara di luar wilayah negara Republik Indonesia akan dilakukan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
 
9. KEAMANAN DATA PRIBADI DAN/ATAU DATA TRANSAKSI
Anda menyadari bahwa pengiriman data melalui internet tidak pernah sepenuhnya aman, tidak ada yang dapat menjamin 100% keamanan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi yang disediakan atau dikirimkan kepada Kami oleh Anda, sehingga Anda wajib menyadari risiko yang mungkin muncul tersebut harus ditanggung oleh Anda sendiri. Kami berusaha semaksimal dan sewajar mungkin untuk melindungi setiap Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda dari akses, penggunaan, modifikasi, pengambilan dan/atau pengungkapan tidak sah dengan menggunakan sejumlah tindakan dan prosedur keamanan, namun demikian harap dipahami bahwa tidak ada sistem yang akan sepenuhnya aman.
 
Anda memiliki tanggung jawab untuk menjaga keamanan Data Pribadi Anda, termasuk namun tidak terbatas pada tidak membagikan kata sandi, OTP, atau informasi keamanan lainnya kepada pihak ketiga. Anda diharapkan untuk selalu berhati-hati dan bertindak bijaksana dalam melindungi Data Pribadi Anda agar terhindar dari penyalahgunaan dan potensi risiko keamanan.
 
10. HAK ANDA
Anda memiliki hak untuk mengakses, memperbaiki dan/atau menghapus, sebagian atau seluruh Data Pribadi Anda yang ada di sistem Kami. Anda dapat mengakses, memperbaiki, dan menghapus Data Pribadi Anda, silakan hubungi Kami melalui informasi kontak yang tertera di bawah ini. 
 
Kami berhak menolak permintaan Anda untuk mengakses, memperbaiki dan/atau menghapus, sebagian atau seluruh Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda yang ada di sistem Kami, jika diizinkan atau diharuskan berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
 
Sejak penghapusan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi, baik itu diminta oleh Anda sesuai Kebijakan Privasi ini dan/atau dihapus oleh Kami sesuai Kebijakan Privasi ini dan/atau peraturan hukum yang berlaku, Kami mempunyai masa retensi selama 10 (sepuluh) tahun untuk menyimpan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda atau dapat sangat bervariasi berdasarkan jenis informasi dan cara penggunaannya dan periode penyimpanan Kami didasarkan pada kriteria yang mencakup periode penyimpanan yang dipersyaratkan secara hukum, proses pengadilan yang tertunda atau potensial, kekayaan intelektual atau hak kepemilikan Kami, persyaratan berdasarkan perjanjian/kontrak, arahan atau kebutuhan operasional, dan pengarsipan sejarah. Setelah masa retensi tersebut berakhir maka Kami akan memusnahkan Data Pribadi dan/atau Data Transaksi Anda sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
 
11. PEMBARUAN, MODIFIKASI, DAN PERUBAHAN ATAS KEBIJAKAN PRIVASI
Kami dapat memperbarui, memodifikasi, menambah, mengubah atau menghilangkan sebagian dari Kebijakan Privasi ini kapan saja dan setiap perubahan yang Kami buat terhadap Kebijakan Privasi ini akan ditampilkan dalam Aplikasi, ataupun disampaikan kepada Anda dalam bentuk notifikasi lainnya seperti email atau media lainnya. Anda diwajibkan untuk mengunjungi Aplikasi atau membuka email/notifikasi pemberitahuan tersebut secara berkala untuk, membaca, memahami dan menyetujui perubahan tersebut. Dengan Anda tetap mengakses dan menggunakan Aplikasi, maka Anda mengakui bahwa Anda telah membaca, mengerti, menyetujui, dan menerima Kebijakan Privasi yang ada berikut setiap perubahannya.
 
12. KONTAK KAMI
Jika Anda memiliki pertanyaan atau komentar tentang Kebijakan Privasi ini atau jika Anda ingin memperbarui informasi yang Kami miliki tentang Anda, silakan hubungi Kami melalui email di contact.center@zup.id atau hubungi Kami ke kontak yang terdapat pada situs web www.zup.id, atau kunjungi kantor kami di alamat Gedung Lippo Kuningan, Lantai 8 Unit F2, Jl. HR Rasuna Said Kav B-12, Kel. Karet Kuningan, Kec. Setiabudi, Jakarta Selatan 12920.